Minggu, 10 November 2019

MEMPUNYAI KEPRIBADIAN MENARIK


 Oleh @N11-Adetha
 Adetha Muhammad Dzulfaqar




PENGERTIAN
Kepribadian (personality) bukan sebagai bakat kodrati, melainkan terbentuk oleh proses sosialisasi Kepribadian merupakan kecenderungan psikologis seseorang untuk melakukan tingkah laku social tertentu, baik berupa perasaan, berpikir, bersikap, dan berkehendak maupun perbuatan. Dari sisi Pisikologi, Gordon Allport mengatakan bahwa kepribadian untuk suatu organisasi (berbagai aspek psikis & fisik) yang juga merupakan struktur dan sekaligus proses. Jadi, kepribadian ialah suatu yang bisa berubah. Secara khusus Allport mengatakan, kepribadian secara teratur tumbuh dan juga mengalami perubahan.

PENGERTIAN KEPRIBADIAN MENURUT PARA AHLI
Berikut ini pengertian kepribadian  yang dikemukakan oleh seorang ahli yang definisinya dapat dipakai sebagai acuan dalam mempelajari kepribadian yaitu:

·         M.A.W Bouwer

Kepribadian adalah corak tingkah laku social yang meliputi corak kekuatan, dorongan, keinginan, opini dan sikap-sikap seseorang.

·         Cuber

Kepribadian adalah gabungan keseluruhan dari sifat-sifat yang tampak dan dapat dilihat oleh seseorang.

·         Theodore R. Newcombe

Kepribadian adalah organisasi sikap-sikap yang dimiliki seseorang sebagai latar belakang terhadap perilaku.
                    
FAKTOR PENENTU KEPRIBADIAN
Berikut Ini Merupakan Faktor Penentu Kepribadian.
Faktor keturunan
Pada faktor ini, keturunan mengarah pada faktor genetika seseorang. Tingggi fisik, gender, bentuk wajah, kompisi otot, tempramen serta refleks, irama biologis dan tingkat energi ialah karakteristik yang secara umum dianggap, entah sepenuhnya atau secara substansial, bisa dipengaruhi oleh siapa orang tua dari individu itu, yakni komposisi biologis dan psikologis.
 Faktor lingkungan
Faktor lain yang memberi pengaruh cukup besar terhadap pembentukan karakter adalah lingkungan di mana seseorang tumbuh dan dibesarkan; norma dalam keluarga, teman, dan kelompok sosial;  dan pengaruh-pengaruh lain yang seorang manusia dapat alami. Faktor lingkungan ini memiliki peran dalam membentuk kepribadian seseorang.

JENIS-JENIS KEPRIBADIAN MANUSIA

Introvert (Introversion)

Introvert atau Introversion adalah kepribadian manusia yang lebih berkaitan dengan dunia dalam pikiran manusia itu sendiri. Jadi manusia yang memiliki sifat introvert ini lebih cenderung menutup diri dari kehidupan luar. Mereka adalah manusia yang lebih banyak berpikir dan lebih sedikit beraktifitas. Mereka juga orang-orang yang lebih senang berada dalam kesunyian atau kondisi yang tenang, daripada di tempat yang terlalu banyak orang.

Extrovert (Extraversion)

Extrovert atau Extraversion merupakan kebalikan dari Introvert. Manusia dengan kepribadian extrovert lebih berkaitan dengan dunia di luar manusia tersebut. Jadi manusia yang memiliki sifat extrovert ini lebih cenderung membuka diri dengan kehidupan luar. Mereka adalah manusia yang lebih banyak beraktifitas dan lebih sedikit berpikir. Mereka juga orang-orang yang lebih senang berada dalam keramaian atau kondisi dimana terdapat banyak orang, daripada di tempat yang sunyi.

Ambievert (Ambiversion)

Ambievert atau Ambiversion adalah kepribadian manusia yang memiliki 2 kepribadian, yaitu Introvert dan Extrovert. Manusia dengan kepribadian ambievert dapat berubah-ubah dari introvert menjadi extrovert, atau sebaliknya. Memiliki kepribadian ambievert ini bisa dibilang baik, karena manusia tersebut bisa fleksibel untuk beraktifitas sebagai introvert ataupun extrovert, serta dapat berinteraksi dengan introvert dan extrovert dengan baik. Tidak seperti Introvert yang susah bergaul dengan Extrovert dan sebaliknya. Namun, kekurangan dari kepribadian ini, karena memiliki kepribadian di antara introvert dan extrovert, orang dengan kepribadian ambievert jadi sering terlihat moody, karena sifatnya yang sering berubah-ubah.
UPAYA UNTUK MEMILIKI KEPRIBADIAN MENARIK
Terlihat menarik berasal dari kepribadian dan bukan penampilan. Memiliki kepribadian yang menarik adalah kunci untuk berteman dan memiliki hubungan yang awet. Kemampuan untuk berkomunikasi secara alami, memiliki selera humor dan sifat percaya diri menimbulkan kepribadian yang karismatik, memikat, dan menarik. Sifat-sifat ini memberikan kemampuan untuk menginspirasi:

1.Dengarkan orang lain. Mendengarkan adalah sifat yang seringkali dilupakan dalam masyarakat saat ini. Daripada membalas SMS, membuka surel, atau memikirkan menu makanan untuk makan nanti, perhatikan apa yang dikatakan orang lain. Tunjukkan kepada mereka bahwa Anda sedang mendengarkan dan tertarik dengan mengomentari cerita tersebut atau mengajukan pertanyaan

2.Berbicaralah dengan tulus. Tak ada orang yang suka dibohongi. Jika Anda tidak bisa berkomitmen terhadap sesuatu, lebih baik bersikap jujur daripada harus mengatakannya di saat terakhir bahwa Anda tidak bisa melakukannya. Ketika orang menanyakan pendapat Anda, Anda harus jujur.

3.Kenali perbedaan “bagaimana” dengan “apa”. Cara Anda mengatakan sesuatu mungkin lebih penting daripada apa yang Anda katakan. Jika Anda berusaha memberikan pujian yang tulus kepada seseorang, namun ia menganggap Anda mengatakannya dengan kasar, pujian Anda tidak akan berarti. Berhati-hatilah dengan cara Anda berbicara.

4.Bantulah orang lain untuk berkomunikasi.
 Ajak sekumpulan orang untuk bersenang-senang. Ini bisa berupa hal sederhana seperti berkumpul di taman atau hal besar seperti pesta makan malam yang elegan. Apa pun caranya, hal tersebut menunjukkan kepada mereka bahwa Anda peduli dan ingin menyebarkan persahabatan.

5.Kenali perbedaan antara kepercayaan diri dan kesombongan.
 Kepercayaan diri adalah hal yang menarik sedangkan kesombongan sangat tidak menyenangkan. Orang akan menjauhi kepribadian Anda jika Anda hanya peduli dengan diri sendiri. Cara yang baik untuk menghindari hal ini adalah mengingatkan diri Anda untuk memuji orang lain. Setiap hari, carilah 5 orang untuk diberikan pujian. Mereka bisa orang asing, teman kerja, atau teman Anda. Apa pun itu, hal ini akan membantu Anda agar tetap rendah hati.
  

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 2015. Cara Memiliki Kepribadian yang Menarik. online. https://id.wikihow.com/Memiliki-Kepribadian-yang-Menarik


Aris. 2019. Pengertian Kepribadian – Konsep, Ciri, Faktor, Fungsi, Perkembangan, Psikologi, Para Ahli. online https://www.gurupendidikan.co.id/tag/pengertian-kepribadian-menarik/


Abid. 2002. Tipe-Tipe Kepribadian. online. http://etheses.uin-malang.ac.id/2260/6/08410139_Bab_2.pdf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar