Sabtu, 17 September 2016

DISIPLIN BUKAN DISELIPIN



DISIPLIN BUKAN DISELIPIN
Disusun Oleh : Muhammad Zaki Rahman. Menurut Wikipedia di https://id.wikipedia.org/wiki/Disiplin Disiplin merupakan perasaan taat dan patuh terhadap nilai-nilai yang dipercaya termasuk melakukan pekerjaan tertentu yang menjadi tanggung jawabnya. Dan Pendisiplinan adalah usaha usaha untuk menanamkan nilai ataupun pemaksaan agar subjek memiliki kemampuan untuk menaati sebuah peraturan. Pendisiplinan bisa jadi menjadi istilah pengganti untuk hukuman ataupun instrumen hukuman di mana hal ini bisa dilakukan pada diri sendiri ataupun pada orang lain.
Sedangkan Menurut Budaya Kerja Universitas Mercu Buana, Disiplin adalah kepatuhan untuk menghormati dan melaksanakan ketetapan yang berlaku.

 
MACAM-MACAM DISIPLIN
a. Disiplin dalam Menggunakan Waktu
Maksudnya bisa menggunakan dan membagi waktu dengan baik. Karena waktu amat berharga dan salah satu kunci kesuksesan adalah dengan bisa menggunakan waktu dengan baik
b. Disiplin dalam Beribadah
Maksudnya ialah senantiasa beribadah dengan peraturan-peratuaran yang terdapat didalamnya. Kedisiplinan dalam beribadah amat dibutuhkan, Allah SWT senantiasa menganjurkan manusia untuk Disiplin, sebagai contoh firman Allah SWT.
c. Disiplin dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
Kedisiplinan merupakan hal yang amat menentukan dalam proses pencapaian tujuan pendidikan, sampai terjadi erosi disiplin maka pencapaian tujuan pendidikan akan terhambat, diantara faktor-faktor yang mempengaruhinya adalah :
1) Faktor tuntutan materi lebih banyak sehingga bagaimana pun jalannya, banyak ditempuh untuk menutupi tuntutan hidup
2) Munculnya selera beberapa manusia yang ingin terlepas dari ikatan dan aturan serta ingin sebebas-bebasnya
3) Pola dan sistem pendidikan yang sering berubah
4) Motivasi belajar para peserta didik dan para pendidik menurun
5) Longgarnya peraturan yang ada
Pada dasarnya disiplin muncul dari kebiasaan hidup dan kehidupan belajar dan mengajar yang teratur serta mencintai dan menghargai pekerjaannya. Disiplin merupakan proses pendidikan dan pelatihan yang memadai, untuk itu guru memerlukan pemahaman tentang landasan Ilmu kependidikan akan keguruan sebab saat ini banyak terjadi erosi sopan santun dan erosi disiplin.

Macam-macam bentuk disiplin selain seperti yang disebutkan diatas, disiplin juga terbagi menjadi:
a. Disiplin Diri Pribadi
Apabila dianalisi maka disiplin menganung beberapa unsur yaitu adanya sesuatu yang harus ditaati atau ditinggalkan dan adanya proses sikap seseorang terhadap hal tersebut. Disiplin diri merupakan kunci bagi kedisiplinan pada lingkungan yang lebih luas lagi. Contoh disiplin diri pribadi yaitu tidak pernah meninggalkan Ibadan lepada Tuhan Yang Maha Kuasa
b. Disiplin Sosial
Pada hakekatnya disiplin sosial adalah Disiplin dari dalam kaitannya dengan masyarakat atau dalam hubunganya dengan. Contoh prilaku disiplin social hádala melaksanakan siskaling kerja bakti. Senantiasa menjaga nama baik masyarakat dan sebagaiannya.
c. Disiplin Nasional
Berdasarkan hasil perumusan lembaga pertahanan nasional, yang diuraikan dalam disiplin nasional untuk mendukung pembangunan nasional. Disiplin nasional diartikan sebagai status mental bangsa yang tercemin dalam perbuatan berupa keputusan dan ketaatan. Baik secara sadar maupun melalui pembinaan terhadap norma-norma kehidupan yang berlaku.
MANFAAT DISIPLIN
1.Menumbuhkan kepekaan
Anak tumbuh menjadi pribadi yang peka/berperasaan halus dan percaya pada orang lain. Sikap ini memudahkan dirinya mengungkapkan perasaannya kepada orang lain, termasuk orang tuanya. Jadinya, anak akan mudah menyelami perasaan orang lain juga.
2.Menumbuhkan kepedulian
Anak jadi peduli pada kebutuhan dan kepentingan orang lain.Disiplin membuat anak memiliki integritas, selain dapat memikul tanggung jawab, mampu memecahkan masalah dengan baik ,cepat dan mudah.
3.Mengajarkan keteraturan
Anak jadi mempunyai pola hidup yang teratur dan mampu mengelola waktunya dengan baik
4.Menumbuhkan ketenangan
Menurut penelitian menunjukkan bayi yang tenang/jarang menangis ternyata lebih mampu memperhatikan lingkungan sekitarnya dengan baik. Di tahap selanjutnya bahkan ia bisa cepat berinteraksi dengan orang lain.
5.Menumbuhkan percaya diri
Sikap ini tumbuh berkembang pada saat anak diberi kepercayaan untuk melakukan sesuatu pekerjaan yang mampu ia kerjakan dengan sendiri.
6.Menumbuhkan kemandirian
Dengan kemandirian anak dapat diandalkan untuk bisa memenuhi kebutuhan sendiri. Anak juga dapat mengeksplorasi lingkungan dengan baik.Disiplin merupakan bimbingan yang tepat pada anak untuk sanggup menentukan pilihan yang bijak.
7.Menumbuhkan keakraban
Anak menjadi cepat akrab dan ramah terhadap orang lain karena kemampuannya beradaptasi lebih terasah.
8.Membantu perkembangan otak
Pada usia 3 tahun pertama, pertumbuhan otak anak sangat pesat, disini ia menjadi peniru perilaku yang piawai. ia mampu mencontoh dengan sempurna tingkah laku orang tua yang disiplin dengan sendirinya akan membentuk kebiasaan dan sikap yang positif.
9.Membantu anak yang “sulit”
Kadang-kadang kita lupa pada anak yang berkebutuhan khusus yang memerlukan penangan khusus, melalui disiplin yang menekankan keteraturan anak berkebutuhan khusus bisa hidup lebih baik.
10 Menumbuhkan kepatuhan
Hasilnya anak akan menuruti aturan yang ditetapkan orangtua atas kemauan sendiri.
 CARA UNTUK MENGEMBANGKAN KEDISIPLINAN
1. Ambil beberapa langkah kecil secara konsisten:
Agar bisa tumbuh menjadi seorang yang benar-benar disiplin hanyalah diperlukan beberapa langkah kecil namun KONSISTEN. Anda tidak bisa menjadi seorang yang disiplin hanya dalam sekejap malam. Orang yang berusaha melakukan hal tersebuat akan menyerah dan kembalilah mereka tidak berdisiplin seperti pada awalnya. Disiplin memerlukan waktu untuk berkembang, tetapi Anda harus ditentukan. Semakin Anda berusaha mengambil langkah-langkah disiplin, akan menjadi semakin kuat. Misalnya, mulailah dengan sesuatu yang kecil namun bisa membuat Anda merasa nyaman. Hal-hal kecil itu bisa berupa olahraga selama 15 menit setiap hari, bangun 10 menit lebih awal dll. Jika Anda merokok 20 batang rokok setiap hari dan Anda ingin mendisiplinkan diri untuk menghentikan kebiasaan tersebut, anda dapat mulai dengan merokok 19 batang, selanjutnya 18 batang dan mengurangi satu batang setiap hari. Dengan beriringnya waktu pada ahirnya anda akan bisa berhenti merokok. Jika Anda menbrusaha untuk berhenti merokok secara serta merta, pada uung-uungnya adanda akan kembali melkaukannya. Intinya adalah Anda harus mengambil langkah-langkah kecil setiap hari secara konsisten.
2. Cobalah untuk tidak menunda-nunda:
Buatlah daftar apa saja yang ingin anda capai dan cobalah untuk mengambil tindakan segera. Tetapkan tenggat waktu dan buatlah janji pada diri anda sendiri bahwa Anda akan melakukan rencana-rencana Anda itu sampai Anda benar-benar menyelesaikannya. Cobalah untuk tidak menunda-nunda. Menunda-nunda hanya akan melemahkan Anda dan menghalangi anda menjadi orang yang berdisiplin. Ketika Anda mencapai tujuan-tujuan kecil, maka hal itu akan memperkuat batin Anda untuk menetapkan tujuan-tujuan lebih banyak lagi dan mencapainya. Efek kumulatifnya adalah bahwa Anda akan meningkatkan kekuatan pikiran Anda yang memungkinkan Anda untuk menetapkan tujuan yang lebih besar dan mencapainya.
3. Perhitunhkan Setiap Hari:
Upayakan untuk berlatih disiplin-diri dalam hal-hal kecil setiap hari. Bisa bangun pagi-pagi pada jam 05:00 untuk belajar selama minimal 15 menit sebelum anda berolah raga selama 15 menit berikutnya. Jika Anda melewatkan satu hari saja, maka tingkat kedisplinan Anda akan turun dan hal ini pada ahirnya akan melemahkan tekad Anda.
4. Visualisasikan pencapaian akhir Anda:
Luangkan waktu untuk memvisualisasikan sesuatu yang bisa terlihat saat Anda mencapai tujuan Anda dan juga aspirasi sebagai akibat dari langkah-langkah disiplin setiap hari yang anda ambil. Gariskan apa yang diperlukan untuk mencapai tujuan Anda dan ambil tindakan segera. Proses visualisasi akan membantu Anda untuk menjaga momentum bahkan ketika Anda terganggu dengan keinginan-keinginan yang tidak penting.
5. Dapatkan seseorang untuk melatih Anda:
Dapatkan seseorang untuk memantau kemajuan Anda. Hal itu bisa berupa seorang teman dari seorang coach terlatih. Manfaat memiliki seorang pelatih sangatlah banyak. Seorang pelatih akan menunjukkan di mana titik kesalahan anda dan akan menempatkan Anda pada jalur yang benar. Artinya, dengan begitu tingkat pertumbuhan anda menjadi lebih cepat.
6. Belajarlah untuk menolak kepuasan Instan:
Praktikkan kebiasaan untuk menolak beberapa keinginan Anda yang menyenangkan. Jika Anda suka menonton televisi tanpa henti, batasi berapa jam Anda akan menghabiskan di depan layar TV, hal ini dapat dicapai ebih cepat dengan menetapkan batas waktu. Hindarkan diri dari kebiasaan yang menurunkan tekad Anda untuk berdisiplin, misalnya seperti banyak minum alkohol. Tolak lah kesenangan sesaat dan paksakan diri anda untuk melakukan apa yang penting saat ini. Sebelum mengambil tindakan, pikirkan terlebih dulu. Pikirkan tentang efek jangka panjang dari tindakan Anda.
Disiplin diri membutuhkan usaha yang sungguh-sungguh dari diri anda. Meskipun mungkin tidak mudah pada awalnya, tapi dengan kegigihan dan kesungguhan, Anda akan menguasai dan mengambil kendali seleuruhnya atas hidup Anda.

DAFTAR PUSTKA:
Anonim. 2016. Disiplin. https://Id.wikipedia.org. https://id.wikipedia.org/wiki/Disiplin (Diakses tanggal 18 September 2016)
Maulana, Fikri. 2013 . https://blogfikriuu.blogspot.co.id. http://blogfikriuu.blogspot.co.id/2013/09/artimanfaatdan-contoh-prilaku-disiplin.html (Diakses tanggal 18 September 2016
Anonim. 2011. 6 Cara Untuk Mengembangkan Disiplin Diri. https://menjadiluarbiasa.wordpress.com. https://menjadiluarbiasa.wordpress.com/2011/06/20/6-cara-untuk-mengembangkan-disiplin-diri/  (Diakses tanggal 18 September 2016)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar