Rabu, 14 November 2018

PRIBADI YANG MENARIK

Oleh : Muhammad Irvin R

Ada banyak hal untuk menjadikan pribadi anda menarik tentu di sertai dengan hal hal yang menarik pula mulai dari gaya ,penampilan, berbicara, pola pikir, sikap dan wawasan anda . ganteng ataupun cantik itu sudah menjadi hal yang wajar untuk menjadi sebuah hal yang menarik tetapi kalo tidak di sertai dengan pengalaman atau cerita tentang hidup anda maka penampilan anda akan menajdi hal yang biasa saja maka dari itu mari kita mengetahui lebih bnayak lagi supaya hidup anda tidak mengalami kebosanan atau hidup yang tidak menarik.
Belajarlah hal hal baru yang belum pernah di lakukan , Mungkin dengan melakukan travelling, jalan-jalan, hiking, camping, atau memiliki hobi yang menarik seperti ngeband, sulap, bikin film independen, hunting photo, suka mengikuti lomba-lomba entah itu sports, arts atau lainnya. Penuh tantangan dan petualangan. Belajarlah dari hal hal baru karna membuatmu mempunyai pengalaman yang menyenangkan. 

Adapun menjadikan pribadi kita menjadi menarik dan menyenangkan :

1.       Kenali dan tata ego pribadi
2.       Selalu bersikap ramah
3.       Rendah hati
4.       Selalu berempati
5.       Selalu membantu sesama
6.       Jadi pendengar yang baik
7.       Bersikap sopan
8.       Jadilah sosok yang humoris
9.       Bisa di percaya
10.   Selalu menghargai orang

Factor factor penentu kepribadian ada 2 yaitu :

Faktor Keturunan
Keturunan merujuk pada faktor genetika seorang individu. Tinggi fisik, bentuk wajah, gender, temperamen, komposisi otot dan refleks, tingkat energi dan irama biologis adalah karakteristik yang pada umumnya dianggap, entah sepenuhnya atau secara substansial, dipengaruhi oleh siapa orang tua dari individu tersebut, yaitu komposisi biologis, psikologis, dan psikologis bawaan dari individu.

Faktor Lingkungan
dapat memberikan tekanan kepada kepribadian seseorangadalah kultur masyarakat dimana seseorang dibesarkan, norma-norma keluarga, teman-teman dan kelompok sosial,serta pengaruh-pengaruh lain yang kita alami. Kultur akan membentuk norma, sikap, dan nilai-nilai yang diwariskan dari satu generasi ke genarasi berikutnya yang terus menerus berlangsung secara konsisten

Kesimpulan
Maka dari itu kita sebagai makhluk sosial tentunya mempunyai pribadi masing masing adapun yang aktif dan pasif , oleh dari itu maka kembangkan lah kepribadian kita ini agar menjadi menarik dan di sukai banyak orang , dan menjadikan hidup kita lebih berwarna atau berkesan setiap saat nya serta menajdikan hidup ini menajdi lebih berarti.
Daftar Pustaka
Agus Dwi, 2018, 10 cara menjadi pribadi yang menarik dan disukai banyak orang
Wikipedia, 2018, kepribadian
Anonym, 2018, cara memiliki kepribadian yang menarik


1 komentar:

  1. @J21-Gusti
    Menjadi pribadi yang menarik sangtalah penting dijaman yang moderen ini sebagai makhluk sosial dan berbaur dengan masyarakat.karena pribadi yang menarik menjadi ciri khas masing2 orang.

    Mainmapnya bagus tetapi terlalu banyak tulisan.artikel yg diberikan cukup bermanfaat dan patut untuk dicontoh dikehidupan sehari-hari.tengkyu

    BalasHapus