Minggu, 08 Desember 2019

Apa sih Kerja Sama ?


KERJA SAMA


SAHLEVI ARIPUTRA (@N09-SAHLEVI)

Pendahuluan
Kerjasama merupakan sebuah pekerjaan yang dilakukan oleh 2 orang atau lebih agar dapat mencapai tujuan ataupun sasaran telah direncanakan dan disepakati secara bersama. Selain itu kerjasama dapat diartikan sebagai suatu tindakan di dalam pekerjaan yang dilakukan oleh 2 orang atau lebih untuk bisa mencapai tujuan demi keuntungan bersama.


Cara Membina Kerja Sama
·         Tentukan tujuan Anda, seberapa penting dan mengapa perlu untuk kerja sama.
·         Temukan hal-hal menarik dari profil Anda agar pihak yang akan Anda ajak kerja sama tertarik.
·         Buat kesan positif yang apa adanya. Jangan berlebih-lebihan. Hal ini bisa merusak hubungan di kemudian hari.
·         Fokus pada kualitas bukan kuantitas, Anda harus bisa memlih prioritas mana yang bisa anda bangun kualitas hubungannya. Cari yang benar-benar Anda butuhkan dan memberikan manfaat lebih banyak. Sesuaikan juga dengan kondisi Anda.
·         Pendapat dan kebiasaan seseorang berbeda-beda, maka hargailah, jangan pernah membandingkan dengan orang atau organisasi lain yang Anda anggap lebih baik. Sadarilah setiap orang atau organisasi mempunyai keunikan sendiri.
·         Tunjukan antusiasme pada hubungan kerja sama Anda, coba mengenal lebih baik pihak yang akan Anda ajak untuk kerja sama.
·         Tawarkan bantuan, Jangan ragu untuk menawarkan bantuan. Jika Anda memang merasa sanggup untuk membantu, tidak harus menunggu mereka yang meminta.

Macam-macam Kerja Sama
·         Koalisi (Coalition), yakni gabungan dari 2 lembaga organisasi atau juga lebih yang meimiliki tujuan yang sama, mereka bekerjasama agar mencapai tujuan mereka tersebut.
·         Tawar menawar (Bargaining), yakni membentuk kerjasama mengenai kesepakatan pertukaran produk atau juga jasa antara 2 orang atau lebih.
·         Bekerja sama (Joint Venture), yakni kerja sama dalam mengerjakan proyek-proyek tertentu agar dapat cepat terselesaikan dan juga tujuan cepat tercapai.
·         Atas dasar kerukunan, yakni kerjasama yang didasari karena kerukunan sesama manusia,  sebuah kerjasama yang didasari dengan kerukunan tidak diharapkan imbalan atau juga upah.
·         Cooptation, yakni sebuah proses kerjasama penerimaan dari berbagai unsur yang baru pada kepemimpinan suatu organisasi, hal ini menjadi sebuah upaya menghindari terjadinya sebuah kecurangan atau juga hal-hal yang tidak diinginkan yang bisa terjadi.

Manfaat Kerja Sama
·         Akan lebih mudah dan cepat dalam mencapai suatu tujuan atau target Anda.
·         Terciptanya semangat persatuan dalam suatu kelompok masyarakat.
·         Pekerjaan akan terasa lebih ringan.
·         Melatih Anda untuk menjadi pribadi yang terbuka (bersosialisasi) dan gemar bekerja sama.
·         Tercipta rasa persaudaraan yang lebih erat.
·         Melatih diri Anda menjadi lebih menghargai orang lain.
·         Melatih pribadi untuk dapat mengeluarkan pendapat, saran, dan kritik.

DAFTAR PUSTAKA
Anonim. 2019. Pengertian Kerja Sama, Manfaat, Jenis dan Cara Membinanya. https://ajaib.co.id/pengertian-kerja-sama-manfaat-jenis-dan-cara-membinanya/ (Diakses tanggal 7 Desember 2019)
Ilham,Mugnifar. 12 September 2019. Pengertian Kerjasama, Manfaat, Bentuk, dan Contoh Kerjasama. https://materibelajar.co.id/pengertian-kerjasama/ (Diakses tanggal 7 Desember 2019)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar