Kamis, 19 Oktober 2023

Pengaturan Priotas dalam Manajemen Waktu


Disusun oleh: Alderosse Achmad Syafiie (@B35-ALDEROSSE)

Assalamuaikum wr wb. Shalom, Om Swastiastu, Namo Budaya, Salam Kebajikan. Disini penulis ingin membagikan materi tentang pengaturan priotas dalam manajemen waktu. Pengaturan prioritas dalam manajemen waktu adalah suatu pendekatan untuk mengelola waktu dengan lebih efisien dan efektif. Kemampuan untuk tetap fokus pada prioritas adalah kunci mempertahankan produktivitas yang akan membawa menuju kunci kesuksesan.

Mengapa manajemen waktu sangat penting?

Manajemen waktu sangat penting karena memiliki dampak yang signifikan pada produktivitas dari efisiensi seseorang atau organisasi. Ada beberapa alasan mengapa manajemen waktu sangat penting:

1.     Dengan mengelola waktu dengan baik, seseorang dapat fokus pada tugas-tugas yang penting dan mendesak. Hal ini membantu meningkatkan produktivitas karena waktu digunakan secara efektif untuk menyelesaikan pekerjaan yang lebih banyak dalam waktu yang lebih singkat.

2.     Manajemen waktu yang baik membantu mengurangi stres karena seseorang dapat mengatur jadwal dengan baik dan menghindari penumpukan pekerjaan. Dengan mengatur waktu dengan baik, seseorang dapat menghindari situasi terburu-buru dan merasa lebih terorganisir.

3.     Dengan mengelola waktu dengan baik, seseorang memiliki lebih banyak waktu untuk fokus pada detail dan kualitas pekerjaan. Hal ini membantu meningkatkan kualitas kerja karena seseorang dapat memberikan perhatian yang lebih baik pada setiap tugas yang dilakukan.

4.     Manajemen waktu yang baik membantu menciptakan keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Dengan mengatur waktu dengan baik, seseorang dapat mengalokasikan waktu untuk kegiatan di luar pekerjaan, seperti bersantai atau menghabiskan waktu bersama keluarga. Hal ini membantu meningkatkan kepuasan kerja karena seseorang merasa memiliki waktu yang cukup untuk menjalani kehidupan yang seimbang.

Lantas bagaimana kita mengatur skala prioritas dalam manajemen waktu? Ada 4 kuadran prioritas yang bisa kita terapkan, yaitu:

1.     Penting dan mendesak

Kudaran pertama dalam menentukan prioritas adalah, para pembaca perlu mengkategorikan sesuatu yang sifatnya penting dan mendesak. Sesuatu yang sifatanya penting dan mendesak, wajib didahulukan daripada kepentingan yang lainnya. Bagaimana kita bisa mengidentifikasi suatu hal apakah dalam kategori penting dan mendesak? Jawabannya ada dalam diri masing-masing. Sebagai contoh, tugas-tugas mendesak dan penting yang perlu diselesaikan segera. Misalnya seperti deadline tugas, masalah krisis, dll.

2.     Penting dan tidak mendesak

Kita bisa melihat tugas-tugas yang penting namun tidak terlalu mendesak. Ini adalah tempat untuk perencanaan dan pengembangan jangka panjang. Contoh: Perencanaan karir, belajar, perbaikan proses, dll.

3.     Tidak penting dan mendesak

Situasi dimana sebuah tugas atau aktivitas tidak memiliki pentingnya, tetapi ada tekanan waktu atau urgensi yang mengharuskan tugas tersebut diselesaikan. Contoh kegiatan tidak penting tapi mendesak ialah menanggapi email spam, telepon tak terduga, meeting yang tidak produktif, dll.

4.     Tidak penting dan tidak mendesak

situasi di mana suatu tugas atau aktivitas tidak memiliki urgensi atau dampak yang signifikan dalam jangka pendek maupun panjang. Contoh kegitannya ialah menyusun catatan lama, menghabiskan waktu di sosial media tanpa tujuan, menonton video lucu tanpa batasan, dll.

  

 

DAFTAR PUSTAKA

Syelviani, M. (2020). PENTINGNYA MANAJEMEN WAKTU DALAM MENCAPAI EFEKTIVITAS BAGI MAHASISWA (Studi Kasus Mahasiswa Program Studi Manajemen Unisi). Jurnal ANALISIS MANAJEMEN, 66-32

https://makna.in/dev/4-kuadran-skala-prioritas/.

https://greatnusa.com/artikel/pengertian-manajemen-waktu/

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar