Senin, 16 September 2019

Indahnya kejujuran


Indahnya Kejujuran



Oleh:Wildan Bagus Purnomo
(@N13-WILDAN)

 Jujur adalah suatu sifat seseorang yang menyatakan sesuatu apa adanya dan tidak ditambahkan atau dikurangkan. Sifat jujur ini harus dimiliki setiap manusia,karna jujur adalah cerminan sikap kita. Kejujuran dapat menjadi bekal untuk kita agar dapat dipercaya oleh orang lain. Dengan kita memiliki sifat jujur kita akan senantiasa takut untuk melakukan hal negative seperti berbuat curang.

Saya ingin berbagi pengalaman, jadi waktu itu saya sedang melaksanakan ulangan harian tepatnya pelajaran matematika. Mungkin karna soalnya susah beberapa teman saya saling mencontek. Karna saya tahu mencontek itu tidak baik jadi saya berusaha mengerjakan soal itu sendiri. Alhasil pada saat pembagian nilai ulangan nilai saya lebih besar daripada mereka yang mencontek. Dari cerita saya mungkin teman teman dapat mengambil nilai positifnya bahwa jujur itu akan membawa banyak manfaat.

Beberapa manfaat bersikap jujur, antara lain:
-Orang jujur disayangi teman
-Orang jujur akan mudah dipercaya
-Orang jujur mudah mendapatkan pekerjaan
Sangat merugi apabila seseorang tidak bersikap jujur karna banyak sekali manfaatnya.

Adapun kerugian apabila kita tidak bersikap jujur:
-Menyebabkan keraguan kepada dan diantara manusia
-Terjerumusnya seseorang ke dalam salah satu tanda munafik
-Hilangnya kepercayaan

Dalam kehidupan sehari-hari banyak sekali kejujuran yang dapat kita lakukan seperti:
-Melaksanakan amanat seseorang
-Menyimpan rahasia seseorang
-Tidak menyontek ketika mendapat tugas dari sekolah.

Walaupun saya sendiri belum sepenuhnya mampu jujur terhadap diri sendiri, tapi sekali lagi manusia memiliki keunikannya diri sendiri jangan malu untuk mengakui atau jujur jika kalian masih belum mampu melakukannya, karena tidak ada yang instan, semuanya butuh proses. Karena dalam proses itu kita mampu menjadi manusia yang lebih baik melalui sikap jujur.

Jadi sikap jujur adalah sikap yang sangat penting dalam kehidupan sehari hari, yang memiliki manfaat yang sangat banyak. Kita menjadi orang yang tenang, dapat dipercaya, dan selalu berada di lindungan Tuhan Yang Maha Esa. Oleh karena itu mulailah berkata atau bertindak jujur terhadap orang lain maupun diri sendiri agar kita selalu tenang dan damai dalam menjalani kehidupan.

Sungguh nikmat apabila kita jujur dalam berbagai hal. Sudahkan kita berbuat jujur saat ini kawan??

Daftar Pustaka:
-Alvaro. 2017. Indahnya Kejujuran. https://karakterbangkit.blogspot.com/search?q=indahnya+jujur (akses 16 September 2019)
- Sakhi. 2018. Macam-macam Kejujuran. https://karakterbangkit.blogspot.com/2018/09/macam-macam-kejujuran.html (akses 16 September 2019)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar