Selasa, 13 November 2018

Karakter Sukses Di Balik Organisasi Bisnis Terkemuka

LKMM UMB Kampus A (Villa Hambalang, 15 - 16 November 2018)


Simak tayangan video yang bersumber dari Channel YouTube Najwa Shihab berikut. Karakter sukses apa saja yang dimiliki oleh Arfian Fuadi (D'Tech Engineering), William Tanuwijaya (Tokopedia) dan Achmad Zaki (Bukalapak)  yang dapat menjadi inspirasi untuk tujuan sukses kita semua, baik sukses pribadi maupun sukses organisasi. Berikan pembahasan singkat ! Posting dibagian komentar (di bawah) laman ini.

Video 1 (Arfian Fuadi/D'Tech Engineering).




Video 2 (William Tanuwijaya/Tokopedia dan Achmad Zaki/Buka Lapak)

30 komentar:

  1. Yoga Rahmana Putra
    41117010012
    Teknik Sipil 2017

    Analisis video Arfian Fuadi, pendiri D'TECH Engineering.
    Dapat disimpulkan bahwa seorang Arfian Fuadi memiliki kepercayaan diri yang tinggi akan masa depan yang lebih baik,beliau sangat optimis dengan ide yang ia buat. Arfian juga berani menjual ide yang kreatif, mencoba menaklukan dunia dengan passion, bermodalkan kerjasama dan doa dari orang tua.

    BalasHapus
  2. Rizky Aditya Pradana 41617010004 Teknik Industri

    Menurut Arfian Fuadi di salah satu video diatas, modal optimis, kekuatan ide dan do'a orang tua adalah beberapa syarat untuk membantu kita memenangkan sesuatu.
    Dan apapun yang di niatkan untuk kebaikan orang banyak apalagi sesuai dengan passion kita, Insya Allah itu aoan membawa kita kepada kesuksesan.

    BalasHapus
  3. Optimis, kekuatan Ide, kepercayaan diri dan doa adalah salah satu yang dapat membuat seseorang sukses dan Latar belakang tidak dapat menjadi pengukur tingkatan ide dan kepintaran manusia, tetapi kerja keras dan keinginan untuk bisa sukses lah (optimis) yang membuat orang-orang bisa melakukan hal" yang dikehendaki

    Mochammad Dandy Ismail (T.Arsitektur)

    BalasHapus
  4. Fateh Halmar 41617010011 Teknik Industri

    Menurut pendapat saya yang saya tonton dari video Afian Fuandi. Kekuatan dari ide yang sangat inovatif bahkan bisa mengalahkan banyak propesor di dunia adalah percaya diri dan doa orang tua serta tujuan untuk bermanfaat untuk seluruhnya

    BalasHapus
  5. Menurut saya arfian fuadi merupakan sesosok orang yg bisa memanfaatkan situasi dan keadaan sebaik mungkin dengan tekat yg optimis dan percaya diri dia bisa membuktikan kepada dunia

    Rifqi Baihaqi (T industri)

    BalasHapus
  6. Nama : Angga Rinaldi Muharam
    NIM. : 41217010010
    Utusan : Teknik Arsitektur

    Dilihat dari vedeo yang telah dilihat bersama-sama dapat dilihat bahwa sosok Afrian Fuadi adalah sosok yang sangat penuh percaya diri, yakin, kerja keras dan yang penting optimis. Tak lupa doa dari kedua orang tuanya. Kemampuan yang ia miliki terus diasah walau ia hanya tamatan SMK. Jangan takut bersaing, percaya bahwa ide atau apapun akan datang kepada kita yang percaya.

    BalasHapus
  7. Firyaal R Hercandra – Psikologi
    menurut saya, Arfian merupakan org dengan kemauan yg tinggi, berkeyakinan tinggi, pekerja keras & mampu menggerakkan rekan kerja nya utk mencapai tujuan yg sama. walaupun modal nekat, tapi arfian bs membuktikan bahwa modal nekat tersebut bisa membawa keberhasilan. Arfian juga seorang pemimpin yg yakin bahwa semua bisa dijalani dengan proses & kemauan utk mengasah bakat, dilihat dari bagaimana pekerja yg melamar, ia selalu menerima asal mereka pun juga mempunyai kemauan yg sama besarnya seperti ia & mau berusaha.

    BalasHapus
  8. Dimas Restu 46117010013 Psikologi

    Menurut saya setelah menonton video diatas modal terpenting kita untuk maju adalah bermodalkan jiwa yang optimis, yakin dengan dirinya sendiri, percaya dengan ide-ide yang dibuatnya sendiri akan menghasilkan sebuah karya yang luar biasa dan hal yang terpenting adalah doa dari orang tua untuk melengkapi usaha-usaha yang telah kita lakukan seperti yang dilakukan oleh arfian fuadi walaupun hanya lulusan smk tapi beliau dapat membuktikan pada dunia dengan kerja keras yang beliau lakukan dan kepercayaan diri yang beliau miliki

    BalasHapus
  9. Andi Agung
    46117010038
    Psikologi

    Tolak ukur dari sebuah kesuksesan adalah tidak melelu tentang materi. namun bagaimana cara kita yakin dan optimis akan apa yang kita jalani. dilihat dari perjalanan Arfian Fuadi seseorang yang bisa dibilang dengan latar belakang pendidikan dan Keluarga yang tidak berada diatas namun mampu bersaing dengan orang-orang yang sudah memiliki pendidikan tinggi, bahkan mampu bersaing di kancah mancanegara. Kegigihan, Percaya Diri, dan Doa adalah modal utama untuk kesuksesan Arfian Fuadi sehingga dapat mendirikan D'TECH ENGINEERING.

    BalasHapus
  10. Zendis Qyangga
    41117010119
    Teknik Sipil

    Video Arfian Fuadi, pendiri D'TECH Engineering.
    Arfian Fuadi memiliki sikap optimis, yakin, pekerja keras, kepercayaan diri yang tinggi dan memiliki kemampuan untuk menjual ide yang membuat dirinya sukses dalam menjalankan bisnisnya. semangat dan kerja keras yang membuatnya berhasil dalam menekuni bidang tersebut , tamatan SMK bukan merupakan suatu penghalang baginya untuk menunjukan pada dunia dan tidak lupa juga karna berkat doa orang tua ia mampu menjadi orang yang sukses seperti sekarang ini.

    BalasHapus
  11. Aldi rama alfiyanto
    41317010002
    Teknik Mesin

    Menurut pendapat saya video pertama yang saya liat, yaitu arfian fuadi. Dia memberitahukan bahwa segala sesuatu itu dimulai dari diri kita sendiri,optimisme itu sangat di butuhkan dalam memulai sesuatu. Jika kita optimis dengan apa yang akan kita mulai, maka dari situlah jalan kita menuju kesuksesan akan terbuka. Dan jangan pernah takut memulai segala sesuatu yang tak pernah kita duga sebelumnya.

    BalasHapus
  12. Maulani Nurtilawah
    41617010036
    Teknik Industri

    Menurut saya, video yang di tampilkan tadi mengenai Arfian Fuadi dari D'Tech Engineering, memberikan suatu motivasi untuk para peserta bahwa segala sesuatu tidak hanya dilihat dari latar belakang pendidikan yang seperti apa, tapi lihat lah seseorang dari tekad,dan kerja keras serta doa tentunya untuk mencapai sesuatu. Tapi, seribu video tentang motivasi yang dilihat jangan hanya dilihat saja tetapi langsung terapkan dalam kehidupan sehari-hari agar manfaatnya lebih kita dapatkan.

    BalasHapus
  13. Rendry agit octaviyanto
    41317010014
    Teknik mesin

    Saya sangat setuju dengan apa yang di kemukakan arfian fuadi bahwa ketika memulai sesuatu harus optimis yang penting yakin.dengan usaha yg gigih serta dukungan dari doa orang tua serta berani mengemukakan ide pasti akan tercapai.faktor lain adalah prinsip kerja yg bagus yangdi pegang teguh oleh sang founder serta visi atau tujuan dari founder dtech engineering yaitu rahmatan lil alamin merupakan tujuan yg mulia menurut saya dia juga tidak akan pernah menolak siapa saja yang ingin belajar dan bergabung serta bersedia bekerja dengan team dengan perusahaanya.

    BalasHapus
  14. Taruna Nando Satmoko
    41317010024
    Fakultas Teknik
    Prodi Teknik Mesin

    Yg dapat saya simpulkan dari video tsb bahwa faktor yg mempengaruhi kesuksesan dalam diri seseorang harus memiliki percaya diri, berani mencoba hal baru, selalu mencari tahu tentang hal yg belum diketahui, jujur, yakin, mencintai apa yg kita kerjakan, kerja keras, selalu meminta doa restu orang tua, memiliki Passion, mau belajar, selalu membuat manfaat kepada seluruh alam dan seisinya, dan pastinya tidak takut gagal.

    BalasHapus
  15. Rachmelia Nidyasari
    41117010055
    Teknik Sipil

    Menurut saya seorang arfian fuadi, adalah pribadi yang sukses karena ia orang yang pekerja keras, menekuni dan tidak menyia-nyiakan bakat yang ia miliki, ia juga yakin dengan apa yang dia lakukan pasti berhasil, dan juga dia memanfaatkan segala sarana yang ada di era modern ini dengan baik. Bahkan disaat ia sukses pun ia tak lupa untuk membagi ilmunya dengan orang lain yang serius ingin belajar dan ia pun tidak lupa bahwa suksesnya adalah berkat doa orang tua nya.

    BalasHapus
  16. Dian Wijayanto
    41317010035
    Fakultas Teknik / Teknik Mesin

    Berdasarkan video yang diberikan oleh Pak Atep tentang kesuksesan yang diraih oleh Arfian Fuadi (D'tech Engineering) saya pribadi sangat mendukung sekaligus bangga dengan prestasi yang diraih beliau. Berkat usaha dan semangatnya beliau mampu mengalahkan pesaing-pesaing hebat di kancah dunia dan hal yg dilakukan beliau sangat menginspirasi dan memotivasi saya khususnya mahasiswa. Karena dengan keterbatasan alat, tempat dan biaya beliau mampu menciptakan sebuah desain yg sangat kompeten sehingga menjuarai turnamen tersebut. Semua itu menjadi motivasi untuk saya bahwa dengan kita mengenal diri kita juga melatih passion yg ada dalam diri kita, kemauan dan kesungguhan hati, disiplin dan yakin atau optimis kita mampu bersaing dengan kompetitor lain dan menjuarai berbagai ajang bergengsi lainnya. Tak luput beliau juga memiliki prinsip hidup yg sangat kuat melihat beliau hanya lulusan SMK namun hal tersebut tak menyurutkan semangatnya untuk ikut berkompetisi di ajang bergengsi tersebut. Dengan kerendahan hatinya ,beliau tak sungkan memberikan ilmunya secara sukarela tanpa pamrih.
    Terima kasih

    BalasHapus
  17. Fransisca Afapin Jullya
    46117010060
    Psikologi

    Dari video yang tadi ditonton mengenai kepribadian dari Arfian Founder dari D'tech Engineering hal yang paling mendasar jika seseorang ingin sukses ialah Keyakinan dan percaya diri terlebih dahulu dikarenakan bagaimana akan sukses jika dia tidak yakin pada kemampuan diri sendiri. Lalu dikembangkan dengan ide yang dimiliki untuk menciptakan kreatifitas maupun inovasi baru. Tidak takut untuk mencoba hal baru, karena hal baru akan membuat kita menambahkan banyak pengetahuan maupun pengalaman baru(haus akan ilmu pengetahuan baru) sangat dibutuhkan.2 bumbu yang melengkapi selanjutnya ialah kerja keras dan disiplin merupakan hal kecil tetapi berpengaruh besar untuk suatu kesuksesan.

    BalasHapus
  18. Abdurrahman Mughni sefullah
    41117010064
    Teknik sipil

    Dalam menganalisis Vidio dari matanajwa yg mewawancarai Arfian Fuadi founder D'tech engineering..saya pribadi bisa menari kesimpulan bahwa kunci utama kesuksesan beliau adalah 3 yaitu usaha, yakin, doa..
    USAHA, pak Arfian berusaha dengan keras keras menjual ide-ide yang dia punya untuk dimanfaatkan dengan orang-orang banyak di seluruh dunia, walupun dengan keterbatasan finansial yg dia Punnya..

    YAKIN, dalam mengikuti kommpetisi international Pak Arfian tidak pundung dengan latar pendidikannya yg lulus hanya sekolah menengah kejuruan (SMK) dengan doktor-doktor dari univeraitas2 ternama d dunia..

    DOA, dalam kata2 terakhir setiap d tanya mata Najwa akan faktor2 kesuksesan dia, dia selalu menjawab "doa orang tua"..
    Itulah pendapat saya tentang wawancara mata Najwa terhadap pak Arfian Fuadi

    BalasHapus
  19. Assalamualaikum wr.wb

    Saya, Farroszy Safana Putra (41117010027) Teknik Sipil, Universitas Mercu Buana,Meruya.

    Dari video yang telah ditampilkan, dapat dilihat bahwa kunci dari kesuksesan itu tergantung pada kemauan dan keinginan diri kita sendiri untuk meraihnya, dapat dilihat dari perbincangan yang terjadi antara Mba. Najwa dan Bp.Arfian Fuadi tadi yang dipaparkan bahwa dari kekurangnya dari segi modal bukan halangan baginya yang terpenting adalah niat atau keinginan yang kuat untuk melakukannya,yang terpenting kuncinya adalah yakin bahwa ide itu tidak terbatas, kreatif untuk menemukan hal baru, selalu optimis, ber do'a selalu minta izin kepada orangtua, bekerja sama dan selalu disiplin dalam segala hal, tidak ada yang tidak mungkin didunia ini untuk dilakukan untuk menjadi seseorang yang sukses. Dan tidak lupa membagikan ilmu yang dimiliki kepada orang lain, karena itu sebagian dari amal atau pengajaran hingga akhir nanti.

    BalasHapus
  20. Lisa Amelia
    46117010007
    Psikologi

    Menurut saya Arfian Fuadi adalah sosok yang sangat patut dijadikan sebagai panutan dan contoh bagi pemuda Indonesia di era ini. Dengan kegigihannya,semangatnya,kerja keras nya dan kreativitasnya tidak lupa juga dengan Tuhan dan orang tua nya,menghantarkannya bisa membangun Dtech Engineering,skill sangat mudah bisa di latih di era global ini,seperti mas Arfian yang hanya mengandalkan internet untuk belajar dan mampu mengalahkan 50 negara dalam perlombaan design,dan dengan ramahnya memberikan ilmu kepada pemuda pemuda yang ingin belajar,tetap down to earth dan tidak melupakan orang orang sekitar dan ingin memajukan orang orang sekitar yang ingin belajar

    BalasHapus
  21. Nama : Delvi Gusniati
    Nim : 46117010034
    Fakultas : Psikologi UMB 2017

    .

    Pendapat Dari vidio tersebut sangat memberikan pesan yang sangat positif,bahwa tidak ada sesuatu yang mustahil terjadi jika Dari diri sendiri 'Yakin' apa yang kita ingin capai,dan 'ide datang dari mana saja' saya mengutip kata dari narasumber membuat saya semakin percaya alam semakin mendukung jika kita mempunyai energi positif untuk menciptakan suatu hal. Dan tak luput dari dukungan, motivasi eksternal dan 'doa dari orang tua' itu juga terpenting. Karena keberhailan kita/seseorang tak luput juga dari pengaruh orang lain (yang disekitar kita).

    BalasHapus
  22. Nama : mayang safira k
    NIM : 46117010005
    Fakultas Psikologi


    Berdasarkan video yang telah saya tonton. Ada beberapa karakteristik orang sukses yang dimiliki oleh tokoh yang bersangkutan (D’tech engineering-Arfian Fuadi) diantaranya :

    Pertama, yakin. Dengan yakin maka kita akan berusaha seoptimal mungkin melakukan hal yang kita inginkan. Dan dengan keyakinan pula, kita percaya bahwa kekuatan ide dapat muncul dari mana saja.

    Kedua, optimis. Selain yakin, orang suksespun perlu optimis. Dengan optimis yang tinggi tanpa minder, ia optimis bahwa anak lulusan SMK pun dapat bersaing di kacah internasional.

    Ketiga, kerja keras dan doa orang tua. Dengan kedua hal ini, seseorang dapat menjadi orang sukses dengan terus mencoba tanpa menyerah sedikitpun. Dengan zaman yang canggih dan maju seperti saat ini, membuat kita menjadi mudah untuk mempelajari sesuatu. Hanya dengan menggunakan social media seperti youtube atau facebook. Kita sudah dapat mempelajari sesuatu. Selain itu, dengan kerja keras, maka kita percaya bahwa apa yang kita dapatkan bukanlah merupakan suatu keuntungan semata. Melainkan memang kita berhak mendapatkan reward atas apa yang telah kita usahakan. Bahkan do’a orangtua pun tidak luput dari keberhasilan yang kita dapatkan.

    Dan yang terakhir. Sifat ataupun karakteristik orang sukses yang di tokoh yang berada di dalam video tersebut yakni, tujuannya yang sangat mulia ialah berbagi ilmu dan menebarkan manfaat untuk sesama. Dengan berbagi ilmu tanpa memandang seseorang melalui gelarnya, melainkan dengan usaha dan kerja keras orang yang bersangkutan. Kita harus yakin bahwa seseorang yang memiliki keinginan dan kerja keras yang tinggi maka akan terus mencoba tanpa mengenal lelah dan orang yang tidak kuat akan keyakinannya maka akan mundur dengan sendirinya berdasarkan seleksi alam. Hal ini lah yang di terapkan tokoh dalam memperkerjakan karyawannya, dengan tidak memandang siapapun dengan sebelah mata dan berusaha membantu menebarkan manfaat kepada sesama dengan memberikan peluang pekerjaan kepada siapapun yang memang tertarik untuk bergabung.

    BalasHapus
  23. Galih Yuga Pramudya
    41417010028
    Teknik Elektro

    Dalam Video 1 (Arfian Fuadi/D'Tech Engineering). Dapat saya simpulkan bahwa karakter yang dimiliki beliau adalah Niat yang lurus atau kata beliau Niat rahmatan lil alamin , Berbakti kepada Orangtua serta meminta restunya, Optimis, Ide cemerlang, Belajar hal baru, Memanfaatkan social media, Network yang luas dan Konsisten sehingga beliau bisa Sukses hingga saat ini dan dapat membuat lapangan pekerjaan bagi orang banyak.

    BalasHapus
  24. Hasbi Hakiki
    41417010021
    Teknik Elektro

    Menurut saya, karakter yang dimiliki oleh oleh Arfian Fuadi dari D'tech Engineering adalah

    1. Kreatif dan membuat perubahan, berawal dari lomba dengan metode yg baru di indonesia, dan bisa mengalahkan doktor dari swedia dan lulusan oxford, padahal ia hanya lulusan smk saja

    2. Peduli dan ramah lingkungan, dibuktikan dengan dibukanya lapangan kerja untuk perusahaan yang ia buat sendiri, dan mayoritas dari pekerja adalah lulusan smk bahkan ada yang lulusan sma. Beliau tidak peduli latar belakang para pekerjanya, beliau hanya ingin mempekerjakan orang-orang yang memang ingin mau belajar. Dan membuka kursus gratis bagi masyarakat sekitar.

    3.Kerja sama. Suatu perusahaan, tanpa kerja sama, pasti akan hancur secara perlahan. D'tech Engineering sendiri, hanya memiliki 30 pekerja, tetapi dengan kerja sama yang baik, D'tech Engineering bisa bertahan dari tahun 2009 sampai 2018. Dari sini, bisa disimpulkan bahwa seorang Arfian Fuadi adalah orang yang bisa bekerja sama secara tim

    4. Niat, segala sesuatu harus dimulai dengan niat, doa&restu dari orang tua dan juga usaha yang keras. Beliau adalah orang yang berasal bukan dari keluarga berada. Beliau berniat membeli sebuah komputer, dengan gaji yang ia dapat,digabungkan dengan uang beasiswa adiknya dan juga uang dari orang tuanya. Dan, hasilnya ia bisa membeli sebuah komputer dengan uang yang ia miliki.

    5. Dalam video tersebut, beliau sangat optimis. Sifat ini dizaman sekarang perlahan sudah mulai hilang, tetapi beliau masih mempertahankan sifat ini. Karena sifat inilah, beliau bisa mengalahkan doktor dari swedia dan juga lulusan oxford, dengan latar belakang beliau yang hanya lulusan smk.

    BalasHapus
  25. Teodorus Ivan Kurniawan Bago (41417010004) Teknik Elektro
    Berdasarkan video tentang asal usul sebuas perancang DTECH Engineering yang dibentuk dan dirancang oleh Alfian Fuadi yakni dia adalah sosok orang yang berpotensi untuk menemukan hasil karya dengan bermodalkan kepercayaan diri dan dapat membantu membentuk karakter yang bermakna dan dapat digunakan untuk keperluan lingkungan sekitarnya. Walau dengan menyandang status tamatan SMK, dia mampu bersaing dan bekerja keras untun membuat hasil karya yang begitu bagus sehingga menimbulkan ketertarikan terhadap lingkungan luar maupun dalam. Dimata saya dia adalah sosok orang yang dapat menambahkan karakter jiwa anak anak muda yang ada di Indonesia yang dapat bersaing sehat untuk kemajuan bangsanya sendiri. Tanpa kita ketehaui dia dapat bersaing dengan para pakar, proffesor, dan penemuan lainnya hanya dengan sebuah karya yang diciptakannya tampa bermodalkan uang yang bisa dibilang kekurangan, bermodalkan komputer yang harganya tidak begitu mahal tapi bisa mendesain hasil karya yang begitu bagus dan dapat diterima oleh negara-negara lain. Intinya sesuai karya atau usaha apapun harus dimulai dari titik nol dan harus bekerja keras dan memerlukan keyakinan diri yang begitu matang di dalam diri kita.

    BalasHapus
  26. Nama : Nur imam mafatih
    Nim :41317010044
    Prodi : Teknik Mesin
    Menurut saya setelah menontin video alfian fuadi dari dtech enginering, sosok beliau sangat patut dicontih karena beliau mempunyai sifat pantang menyerah, selalu ingin belajar, hal itu dibuktikan dengan walaupun beliau lulusan smk tpi dia mau belajar dan pantang menyerah sehingga bisa mendirikan dtech enginering dan juga bisa mengalahkan seirang profesor dalam suatu kompetisi, selain itu dia juga tidak pelit akan ilmunya tersebut dengan mau mengajari swmua karyawannya dari nol, karena beliau mempunyai prinsip ilmu itu harus ditularkan atau dusebarluaskan ke semua orang itu oun sangat patut dan wajib untuk dicontoh oleh kita.

    BalasHapus
  27. Nama : Tsalsa Arbadiennaya
    NIM : 41217010028
    Fakultas : Teknik
    Prodi : Arsitektur

    Dari cuplikan video yang ditampilkan, beberapa karakter sukses yang dapat saya ambil dari sosok Arfian Fuadi (DTECH ENGINEERING) yaitu mempunyai Mimpi dan Visi yang kuat,serta Optimis dan yakin atas potensi diri yang dimiliki. Jangan pernah pesimis terhadap diri sendiri, jangan takut mencoba suatu hal yang baru dan jangan ragu untuk memulainya, karena lebih baik mencoba namun gagal daripada tidak pernah mencoba sama sekali. Selain itu, yang dapat ditiru dari karakter sukses sosok Arfian Fuadi adalah Semangatnya yang tinggi. Salah satu modal untuk meraih kesuksesan yaitu semangat yang tinggi. Semangat untuk memajukan diri sendiri serta orang lain disekitar, semangat untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya , dan semangat untuk meraih kesuksesan. Selain itu, karakter sukses beliau yang lain adalah Kerja Keras. Mungkin beliau hanya lulusan SMK, namun hal tersebut tidak membuat beliau berkecil hati, bahkan hal itu memicu beliau untuk terus mencoba dan bekerja keras. Beliau yakin, hasil tidak akan menghianati kerja keras/usaha. Salah satu tu hal yang sangat saya kagumi juga dari beliau yaitu beliau tidak pelit untuk Berbagi Ilmu. Beliau akan dengan senang hati berbagi ilmu untuk siapa saja tanpa memandang siapa yang bertanya. Selain itu, beliau juga yakin, doa orang tua juga mempunyai andil besar dalam pencapaian kesuksesan seseorang.

    BalasHapus
  28. @K26-fikri
    Dari video ini Achmad zacky(bukalapak) William tanowijaya(tokopedia)merupakan generasi muda yang kreatif dan juga mempunyai semangat yang luar biasa.Membangun bisnis tanpa adanya modal yang besar hingga menghasilkan penghasilan yang sangat besar.Dalam membangun bisnis kita harus mempunyai ide yang giila,dimana kreatifitas kita di tuntuk untuk berjalan dalam memulai suatu bisnis.Dimana pada era digital ini harus bisa memanfaatkan teknologi yang ada untuk sebuah kesuksesan yang ingin di raih.Dalam hal ini kita sebagai generasi muda sudah seharus nya membangun bangsa bersama untuk menjadikan indonesia negara yang maju.Dalam membangun bisnis kita selain modal kita harus menpunyai kreatifitas yang unggul dan semangat dalam membangun bisnis dan juga mental kompetitif dalam dunia bisnis dimana persaingan sangat lah ketat.Generasi muda harus lah menbangun bangsa ini menjadi bangsa yang unggul dan maju.

    BalasHapus
  29. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus