Senin, 09 September 2019

MENGENAL DIRI

Mengenal diri
  Oleh:AHMAD HARYADI (@P14-AHMAD) 

 Tujuan mengenal diri
proses regulasi diri ini. Anda akan mudah untuk mengontrol diri anda, Tujuan atas manfaat untuk mengenal diri harus dikaitkan dengan tugas mulia manusia untuk mengembagkan dirinya. Cara berbeda khas manusia adalah bereksistensi, yang secara terus-menerus berada dalam proses menjadi diri sendiri. Manusia adalah sesuatu yang”sudah”dan sekaligus”belum,yang ”faktual” dan yang “potensial”; suatu realita yang masih harus dibentuk terus-menerus tanpa henti, tanpa akhir. Di samping kenyataan faktuanya yang (potensial) di masa depan. Kita sedang berada pada suatu titik dalam retangan yang panjang antara yang sudah dan yang belum, antara masa lalu dan masa depan. Dalam rangka mewujudkan yag masih potensial itu,disitulah manusia berperan. Maka bagai mana wujudnya, kecepatannya,mutunya,dan sebagainya,sangat ditentukan oleh peran yang dimainkan seseorang dalam merealisasikannya.

Manfaat Mengenali Kepribadian Diri Sendiri
  1. Lebih mengenal diri sendiri
Hal pertama yang akan anda rasakan apabila anda mampu memahami dan mengenali kepribadian anda adalah anda akan menjadi orang yang lebih mengenal diri sendiri. Aneh bukan apabila anda bahkan tidak mampu mengenali diri anda sendiri? Karena itu, ketika anda mampu untuk memahami dan mengenal kepribadian anda, maka anda akan lebih mudah mengenal diri sendiri. Ibaratnya, bagaimana anda bisa memahami orang lain, kalau diri sendiri saja anda tidak kenal.

  1. Lebih mudah memecahkan masalah
Problem solving mungkin lebih banyak dipengaruhi oleh pengalaman dan juga fungsi kognitif. Namun demikian, ketika anda memahami dan mengenali kepribadian anda sendiri, pikiran anda akan menjadi lebih mudah “bekerja” dalam mencari pemecahan masalah. Anda akan mencari pemecahan masalah yang sesuai dengan diri anda, dan pastinya anda akan menjadi lebih banyak mencari pertimbangan dalam mencari pemecahan masalah.

  1. Regulasi diri yang lebih baik
Regulasi diri adalah kemampuan seseorang dalam mengatur dirinya, baik itu dalam hal emosi, perilaku, dan sebagainya. Ketika anda sudah sangat paham dan kenal dengan kepribadian anda sendiri, maka pastinya anda akan menjadi lebih mudah dalam melakukan sesuai dengan kepribadian yang anda miliki.
  1. Mampu menempatkan diri di situasi yang berbeda-beda
Penempatan diri juga bisa menjadi salah satu manfaat yang sangat penting apabila anda mampu untuk memahami dan mengenal diri anda sendiri. Ketika anda paham dan mengenal diri anda, maka anda akan lebih mudah untuk menempatkan diri anda di berbagai macam posisi di situasi yang beragam. Anda tahu apa yang akan anda bicarakan, atau apa yang akan anda lakukan di dalam situasi tertentu.
  1. Mengurangi stress
Ya, ketika anda memahami dan mengenal kepribadian anda, maka anda akan lebih mudah dalam menganalisa stressor (penyebab stress) anda. Anda akan lebih paham, bahwa penyebab stress pada masing-masing individu adalah berbeda, dan anda secara tidak langsung akan lebih mudah menghindari dan mengatasi stress anda secara alami, sesuai dengan kepribadian yang anda miliki.
Cara mengenal diri
   Bersikaplah jujur kepada diri sendiri. Mengenal diri sendiri berarti menerima berbagai aspek yang membentuk identitas, kepribadian, dan keberadaan Anda. Langkah ini membantu Anda mengetahui semua aspek kepribadian yang Anda miliki, bukan untuk mengkritik diri sendiri. Bersiaplah mengetahui hal-hal baru tentang Anda.


  Ajukan pertanyaan bijak kepada diri sendiri. Cara ini membantu Anda menentukan apa yang membuat Anda merasa bahagia atau tertekan. Selain itu, Anda bisa memanfaatkan informasi yang diperoleh untuk mengisi waktu dengan melakukan aktivitas yang bermanfaat atau mencapai tujuan.

   Dengarkan baik-baik suara hati Anda. Suara hati mengekspresikan perasaan dan keyakinan Anda. Suara hati akan berbicara saat terjadi sesuatu yang menjengkelkan atau menyenangkan.
  
Daftar pustaka 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar