DIKETIK @K25-SYAHIDA
Proaktivitas adalah orang yang relatif tidak terpengaruh oleh
kekuatan situasi di sekitarnya, bahkan orang tersebut mampu mempengaruhi
timbulnya perubahan dalam lingkungannya.
Orang dengan proaktivitas tinggi mampu mengidentifikasi kesempatan dan mengambil tindakan yang tepat untuk memanfaatkan kesempatan tersebut, menampakkan inisiatif dan mempertahankannya sampai perubahan yang bermakna terjadi. Lawan dari proaktif adalah pasif atau reaktif, yaitu orang yang cenderung untuk beradaptasi atau berkompromi dengan keadaan, daripada berusaha merubah dirinya untuk memberikan pengaruh positif pada situasi disekitarnya.
Orang dengan proaktivitas tinggi mampu mengidentifikasi kesempatan dan mengambil tindakan yang tepat untuk memanfaatkan kesempatan tersebut, menampakkan inisiatif dan mempertahankannya sampai perubahan yang bermakna terjadi. Lawan dari proaktif adalah pasif atau reaktif, yaitu orang yang cenderung untuk beradaptasi atau berkompromi dengan keadaan, daripada berusaha merubah dirinya untuk memberikan pengaruh positif pada situasi disekitarnya.
Contoh sikap PROAKTIF :
·
Inisiatif (dalam arti tidak pasif menunggu
perintah), untuk menyelesaikan pekerjaan atau masalah;
·
Kreatif (dalam arti mampu menciptakan cara kerja,
metode baru atau mekanisme kerja baru, dsb,), dalam hal menghadapi
permasalahan, pekerjaan atau situasi keseharian;
·
Aktif (senantiasa sibuk mencari jalan atau
cara untuk mempermudah penyelesaian pekerjaan atau masalah), dalam arti tidak
hanya reaktif menunggu adanya pekerjaan atau masalah;
·
Responsif (bertindak atau berbuat sesuatu yang
positif), terhadap pertanyaan dan permohonan pelanggan maupun masyarakat,
perintah atasan atau atas timbulnya masalah yang dihadapi mereka;
·
Koordinatif (dalam arti tidak bekerja
sendiri-sendiri), melainkan bekerja sejalan bersama dalam upaya mencapai tujuan
bersama;
·
Kooperatif (saling menunjang dengan upaya memberikan
bantuan kepada unit lainnya, di mana perlu), dengan maksud tercapainya tujuan
bersama;
·
Produktif (dengan waktu, dana dan peralatan yang
tersedia), mampu menciptakan hasil optimal.
Mengapa kita memerlukan sikap proaktif ini? Karena tidak ada
kehidupan apapun yang tidak menghadapi kompetisi, selalu ada persaingan.
Sehingga untuk memenangkan persaingan itu maka diperlukanlah sikap proaktif
ini. Bersikap proaktif adalah bagaimana cara kita mengambil sikap terhadap
segala sesuatu yang terjadi. Selain itu, bersikap proaktif juga merupakan cara
kita mengendalikan sikap kita. Apabil kita sudah bisa bersikap proaktif
terhadap segala sesuatu yang terjadi, maka hidup kita akan terkendali karena
kita sudah bisa bertanggung jawab terhadap sikap kita sendiri.
Berikut adalah ciri –
ciri orang kreatif :
1. Tidak mudah
tersinggung pada apa yang membuat pada sesuatu yang tidak sesuai.
2. Bertanggung jawab
terhadap tindakannya sendiri dan memilih berfikir sebelum bertindak.
3. Orang – orang Proaktif
adalah pelaku – pelaku perubahan dan memilih untuk tidak menjadi korban, untuk
tidak bersikap reaktif, untuk tidak menyalahkan orang lain.
4. Fokus pada hal – hal
yangbisa mereka ubah
5. Tidak menyalahkan
keadaan ataupun kondisi lingkungan.
6. Mampu mengambil
keputusan yang tepat walaupun pada situasi yang sulit
7. Mengunakan bahasa
Proaktif. Contoh : aku bisa, aku akan, dll.
8. Sadar bahawa mereka
mampu meresp[on sesuai keinginannya.
DAFTAR PUSTAKA
Hakim, Soleh. 2013.
Proaktif. http://soleh-industri15.blogspot.co.id/2015/12/proaktif.html
( Anonim ). 2013.
Bersikap Proaktif untuk Siapa. http://lehmannsblog.com/bersikap-proaktif-untuk-siapa.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar