Rabu, 17 Oktober 2018

PENTINGNYA MEMILIKI PRINSIP HIDUP

Oleh : Natalia Esteriani Kambey (K17-Natalia)

Dalam menjalani kehidupan, setiap saat kita pasti dihadapkan dengan berbagai pilihan yang ada, yang akan menentukan masa depan kita. Begitupun dalam pergaulan kita, kita pasti akan dipengaruhi oleh lingkungan kita. Seperti ada pepatah yang mengatakan “Tunjukkan temanmu, saya akan menunjukkan masa depanmu”. Artinya, kita sebagai manusia sebenarnya sangat mudah terbawa arus. Jika kita terbawa ke arah yang positif tentunya tidak masalah, tapi bagaimana jika lingkungan kita membawa kita ke arah yang negatif? Untuk itu, sebagai manusia, kita harus memiliki prinsip hidup. Apa itu prinsip hidup?


Menurut Wajiran (2015), prinsip hidup adalah keteguhan dalam menjaga dan mengendalikan diri agar selalu berada di jalur yang sesuai dengan tujuan.

Namun, banyak orang apalagi anak muda yang masih menyepelekan bahkan tidak memiliki prinsip hidup yang menyebabkan terjerumus ke pergaulan yang salah. Padahal, dengan memiliki prinsip hidup kita berarti mempunyai sebuah ketegasan yang akan kita ambil dalam hidup. Bayangkan jika kita tidak memiliki prinsip hidup, hidup kita hanya akan terombang-ambing, terbawa arus di sekitar lingkungan kita, dan tidak memiliki pendirian yang jelas.

Bukan hanya itu, ada juga banyak manfaat saat kita memiliki prinsip hidup, yaitu :
1.      Mampu mengambil keputusn
2.      Memiliki arah hidup yang terarah
3.      Menjadi pribadi yang konsisten
4.      Mengubah pola pikir menuju arah yang lebih baik

Memiliki prinsip hidup tentunya tidak mudah, sangat banyak tantangan atau resiko yang akan kita hadapi saat kita memegang teguh prinsip hidup kita. Seperti dijauhi banyak orang dan tidak diterima di lingkungan kita. Untuk itu kita harus berkomitmen dengan sungguh-sungguh untuk memegang teguh prinsip kita. Selain itu, kita harus memiliki karakter yang konsisten saat memegang prinsip hidup kita.

Milikilah prinsip hidup yang membawa kita ke arah yang positif dan sesuai dengan apa yang agama kita ajarkan. Melakukan hal yang benar sesuai prinsip hidup kita memang tidak mudah, tetapi yakinlah kita sudah melakukan hal yang benar dan yakin bahwa itu tidak akan sia-sia.

Kesimpulan :
Memiliki prinsip hidup sangatlah penting dalam kehidupan manusia agar tidak mudah terbawa arus yang negatif. Walaupun begitu, banyak tantangan saat kita memegang prinsip hidup kita, untuk itu kita harus berkomitmen dan menjadi konsisten. Karena saat kita melakukan hal yang benar pasti tidak akan sia-sia. Yuk miliki prinsip hidup dan berkomitmen untuk berpegang teguh pada prinsip hidup kita!

Daftar Pustaka :



1 komentar:

  1. Materi yang di sampaikan pada artikel bagus, letak dan penyusunan kata yang benar, mindmap terlihat menarik

    BalasHapus