Kamis, 04 Oktober 2018

PENGERTIAN DAN MAKNA TANGGUNG JAWAB


Add caption
NAMA:Galang Dwi Saputra
NIM:41618010024
ABSTRAK
Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan yang disengaja maupun yang tidak di sengaja.Disiplin yang baik mencerminkan besarnya rasa tanggung jawab seseorang terhadap tugas-tugas yang diberikan kepadanya.

Menurut KBBI (Kamus Umum Bahasa Besar Indonesia)
Pengertian tanggung jawab adalah keadaan dimana wajib menanggung segala sesuatu, sehingga berkewajiban menanggung, memikul jawab, menanggung segala sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.

PENGERTIAN DAN MAKNA TANGGUNG JAWAB
Tanggung jawab menurut kamus umum Bahasa Indonesia adalah, keadaan wajib menanggung segala sesuatunya. Sehingga bertanggung jawab menurut kamus Bahasa Indonesia adalah berkewajiban menanggung, memikul jawab,mananggung segala sesuatunya, atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.                                                                                                                          
Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan yang disengaja maupun yang tidak di sengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajibannya.

Tanggung jawab itu bersifat kodrati, artinya sudah menjadi bagian kehidupan manusia, bahwa setiap manusia pasti dibebani dengan tanggung jawab. Apabila ia tidak mau bertanggung jawab, maka ada pihak lain yang memaksakan tanggung jawab itu. Dengan demikian tanggung jawab itu dapat dilihat dari dua sisi, yaitu dari sisi pihak yang berbuat dan dari sisi kepentingan pihak lain.

Tanggung jawab adalah ciri manusia beradab (berbudaya). Manusia merasa bertanggung jawab karena ia menyadari akibat baik atau buruk perbuatannya itu, dan menyadari pula bahwa pihak lain memerlukan mengabdian atau pengorbanannya. Untuk memperoleh atau meningkatkan kesadaran bertanggung jawab perlu ditempuh usaha melalui pendidikan, penyuluhan, keteladanan, dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Jagalah kerapian tanpa diminta. Jika peralatan atau sampah bertebaran setelah Anda bekerja, langsung bersihkan dan rapikan. Jangan berharap orang lain yang melakukannya. Anda penyebabnya, Anda yang bertanggung jawab menjaga kerapian. Bayangkan apa yang orang lain rasakan ketika ia masuk ke dalam ruangan yang berantakan atau seseorang sudah merapikannya.
  • Ø  Sebagai contoh, Anda baru selesai membuat roti lapis dan kondisi dapur sangat berantakan. Sapu potongan sayur di lantai, bersihkan tumpahan saus tomat di meja dapur, lalu cuci piring yang digunakan atau masukkan ke dalam mesin pencuci piring.

Letakkan barang-barang di tempat yang seharusnya. Jangan menunda menyimpan barang yang baru digunakan. Anda harus menyimpan sendiri semua yang keperluan Anda, misalnya sepatu dan kunci motor. Dengan terbiasa menaruh barang pada tempatnya, Anda tidak perlu mencarinya saat dibutuhkan. Selain menjaga kerapian, cara ini menunjukkan bahwa Anda menghargai apa yang Anda miliki.
  • Ø    Contohnya, setelah menutup pintu saat tiba di rumah, biasakan meletakkan kunci motor di gantungan kunci atau di atas meja supaya Anda tahu letaknya.


 JENIS-JENIS TANGGUNG JAWAB:
  • Tanggung Jawab Terhadap Diri Sendiri
Tanggung jawab terhadap diri sendiri menuntut kesadaran setiapp orang untuk memenuhi kewajibannya sendiri dalam mengembangkan kepribadian sebagai manusia pribadi. Dengan demikian bisa memecahkan masalah-masalah kemanusian mengenai dirinya sendiri.
  • .       Tanggung Jawab kepada Keluarga

Keluarga merupakan masyarakat kecil. Keluarga terdiri dari suami-istri, ayah-ibu dan anak-anak, dan juga orang lain yang menjadi anggota keluarga. Tiap anggota keluarga wajib bertanggung jawab kepada keluarganya. Tanggung jawab ini menyangkut nama baik keluarga. Tetapi tanggung jawab juga merupakan kesejahteraan, keselamatan, pendidikan, dan kehidupan. 

  • .       Tanggung Jawab terhadap Masyarakat

Pada hakekatnya manusia tidak bisa hidup tanpa bantuan manusia lain, sesuai dengan kedudukannya sebagai makhluk sosial. Karena membutuhkan manusia lain maka ia harus berkomunikasi denhan manusia lain tersebut. Sehingga dengan demikian manusia di sini merupakan anggota masyarakat yang tentunya mempunyai tanggung jawab tersebut. Wajarlah apabila segala tingkah laku dan perbuatannya harus dipertanggung jawabkan kepada masyarakat. 

  • .       Tanggung Jawab Terhadap Bangsa dan Negara

Suatu kenyataan lagi, bahwa setiiap manusia, tiap individu adalah warga negara suatu negara. Dalam berfikir, berbuat, bertindak, bertinggah laku manusia terikat oleh norma-norma atau ukuran-ukuran yang dibuat oleh negara. Manusia tidak dapat berbuat semaunya sendiri. Bila perbuatan manusia itu salah, maka ia harus bertanggung jawab kepada negara.

Keuntungan Tanggung Jawab:
  • Ø  Anda akan memegang kendali dalam setiap sisi
  • Ø  Tidak memudahkan Anda untuk berbuat kesalahan
  • Ø  Anda akan lebih dihargai dan dihormati


DAFTAR PUSTAKA:                                                                                                                Anonim,2016. ”arti tanggung jawab”                                                                                              https://www.beritatransparansi.com/arti-tanggung-jawab-dan-jenis-jenisnya/     
Zakky,2018.”Pengertian tanggung jawab menurut para ahli”
Anonim,2018. “Cara-cara menjadi orang bertanggung jawab”
Syafiq,2016.”Keuntungan tanggung jawab”



1 komentar: