(@J13-Silvia)
Abstrak:
Orang-orang
peduli adalah mereka yang terpanggil melakukan sesuatu dalam rangka memberi
inspirasi, perubahan, kebaikan kepada lingkungan di sekitarnya. Ketika ia
melihat suatu keadaan tertentu, ketika ia menyaksikan kondisi masyarakat maka
dirinya akan tergerak melakukan sesuatu. Apa yang dilakukan ini diharapkan
dapat memperbaiki atau membantu kondisi di sekitarnya. Sikap peduli adalah
sikap keterpanggilan untuk membantu mereka yang lemah, miskin, membantu
mengatasi penderitaan, dan kesulitan yang dihadapi orang lain. Orang-orang
peduli adalah orang-orang yang tidak bisa tinggal diam menyaksikan penderitaan
orang lain.
Kata Kunci:
peduli,masyarakat
Definisi
Peduli dengan sesama adalah
memperhatikan dan memahami sesama manusia. Peduli terhadap sesama adalah hal
manusiawi yang kini menjadi sikap langka yang haruslah di lestarikan. Di era
modern seperti ini masyarakat cenderung hidup individual terutama masyarakat di
kota-kota besar. Hal ini di karenakan tuntutan hidup yang semakin tinggi dan
Masyarakat berlomba – lomba umtuk mengejar target agar hidupnya dapat lebih
baik dari hidup orang lain. Dapat diakui semangat dan daya juang nya tinggi untuk orang
yang terdekat dan tersayang seperti keluarga. Di luar itu mereka tidak akan
peduli. Niatnya mungkin baik, "membahagiakan keluarga" tetapi kita
hidup di dunia ini kan tidak selamanya dengan keluarga, tentu ada interaksi dengan
masyarakat luar walaupun dalam pikiran kita mereka tidak berarti untuk kita.
Padahal kepedulian terhadap sesama
akan memberikan dampak positif tak hanya untuk orang di sekitarnya namun juga
untuk diri kita sendiri. Rasa peduli dapat digunakan sebagai alat pemersatu.
Dengan itu kita dapat mempererat keharmonisan dengan lingkungan yang akan
memperkecil permusuhan di tengah berbagai macam perbedaan. Sikap peduli
terhadap sesama juga akan menimbulkan rasa saling memiliki dalam lingkungan
masyarakat, sehingga mereka akan saling melindungi satu sama lain. Kepedulian
terhadap sesama ini dapat di tunjukkan dengan membantu menyelesaikan permasalahan yang
dihadapi orang lain dengan tujuan kebaikan, memberikan kenyamanan kepada orang
lain, dan saling berbagi yang sebaiknya dilakukan dengan tulus, tidak memandang
martabat, derajat dan memilih – milih siapa yang akan di bantu, karena pada
dasarnya semua makhluk derajatnya sama di mata Sang Pencipta.
Manfaat Peduli Terhadap
Sesama
Ø Menjalin Persahabatan Erat
Berbuat kebaikan seperti menolong juga akan
membangun ikatan persahabatan supaya lebih langgeng sekaligus juga memberikan
energi positif untuk orang lain yang nantinya juga akan mempengaruhi teman atau
sahabat anda sehingga persahatan juga semakin meningkat. Antara pihak yang
menolong dan ditolong tersebut akan berkontribusi sama banyaknya dalam
mempererat persahabatan dan juga saling menguntungkan satu sama lain.
Ø Lebih Menghargai Diri
Sendiri
Dengan melakukan kegiatan tolong
menolong orang lain, kita tidak hanya menghargai orang yang sedang atau akan
kita tolong, akan tetapi juga berarti kita menghargai diri sendiri. Menghargai
diri sendiri yang dimaksud adalah menghargai dalam bentuk makhluk sosial yang
mempunyai banyak teman, mempunyai hubungan baik dengan orang lain dan lebih
berguna untuk kehidupan di dunia dan ini sekaligus akan menumbuhkan rasa
percaya diri untuk kehidupan sehari-hari.
Ø Memperluas Tujuan Hidup
Membantu seseorang untuk keluar dalam suatu
situasi, permasalahan atau persoalan akan membuat diri sendiri lebih dihargai
dan juga terpenuhi. Seseorang yang sering berpatisipasi dalam kegiatan tolong
menolong secara sukarela akan merasa lebih berdaya dibandingkan dengan mereka
yang tidak pernah melakukannya. Dari sebuah studi yang sudah dilakukan
membuktikan jika kegiatan tolong menolong akan lebih memperkaya tujuan hidup
mereka masing-masing sesudah akhirnya berhasil menolong sesama.
Ø Merasa Lebih Bersyukur
Tolong menolong juga akan memberikan
perspektif untuk situasi yang dialami diri sendiri dan juga lebih memberi
pengajaran untuk menghargai apa yang sudah kita miliki. Dalam Global One
Foundation memberi gambaran relawan sebagai cara untuk memberikan rasa
bersyukur lebih mendalam saat kita lebih mengenal banyak apa yang sudah menjadi
sebuah pemberian atau berkat positif pada hidup kita saat sering melakukan
kegiatan tolong menolong tersebut.
CONTOH SIKAP PEDULI
Ø PEDULI PADA DIRI SENDIRI
Peduli pada diri sendiri bukan berarti bersikap
egois, melainkan anak diajarkan peduli pada kebutuhan dirinya sendiri. Contoh, diajarkannya
menjaga kebersihan tubuhnya dengan cara mandi, menyikat gigi, berpakaian, makan
tiga kali sehari, dan seterusnya. Ini adalah wujud kepedulian orangtua terhadap
anak sehingga ia merasa dipedulikan dan akhirnya ikut peduli pada dirinya
sendiri dan orang lain
Ø PEDULI PADA KAKAK/ADIK
Mengekspresikan rasa kasih sayang.
Mintalah anak untuk mencium adik dalam gendongan, mencium ayah dan ibu sebelum berangkat sekolah atau sebelum tidur, dan memeluk kakak yang hendak berangkat sekolah, memintanya kakak untuk menemani sang adik bermain, memberi tahu ayah atau ibu jika adik menangis, tidak merepotkan ayah dan ibu jika kakak atau adik sedang sakit, dan sebagainya.
Mintalah anak untuk mencium adik dalam gendongan, mencium ayah dan ibu sebelum berangkat sekolah atau sebelum tidur, dan memeluk kakak yang hendak berangkat sekolah, memintanya kakak untuk menemani sang adik bermain, memberi tahu ayah atau ibu jika adik menangis, tidak merepotkan ayah dan ibu jika kakak atau adik sedang sakit, dan sebagainya.
Ø
PEDULI PADA TEMAN
Bentuk kepedulian terhadap saudara sebagian dapat diterapkan untuk mengajarkan kepedulian terhadap teman. Yang terpenting mengingat masih kentalnya sifat egosentris di usia prasekolah adalah kesediaan untuk berbagi, bergantian, dan menunggu giliran. Kepedulian juga meliputi tata krama dalam meminjam dan mengembalikan barang yang dipinjam. Termasuk pula bagaimana menjaga perasaan teman dengan cara bertutur kata sopan, tidak membentak, tidak mengejek, dan tidak memukul. Pengertian dapat diberikan dengan mencontohkan, bagaimana kalau dirinya yang dikasari. Biar anak yang menilai sendiri.
Bentuk kepedulian terhadap saudara sebagian dapat diterapkan untuk mengajarkan kepedulian terhadap teman. Yang terpenting mengingat masih kentalnya sifat egosentris di usia prasekolah adalah kesediaan untuk berbagi, bergantian, dan menunggu giliran. Kepedulian juga meliputi tata krama dalam meminjam dan mengembalikan barang yang dipinjam. Termasuk pula bagaimana menjaga perasaan teman dengan cara bertutur kata sopan, tidak membentak, tidak mengejek, dan tidak memukul. Pengertian dapat diberikan dengan mencontohkan, bagaimana kalau dirinya yang dikasari. Biar anak yang menilai sendiri.
Ø
PEDULI PADA SESAMA
Sikap peduli yang terbentuk di lingkungan rumah, memudahkan anak untuk menaruh peduli pada lingkungan sosial yang lebih luas. Namun, anak tetap perlu contoh bahwa kedua orangtuanya peduli pada orang lain, bahkan orang yang tidak mereka kenal. Contoh kecilnya, menyisihkan uang ke kotak amal, atau menerima/menolak dengan sopan para peminta sedekah yang mampir ke rumah. Libatkan anak dengan mengajaknya mengumpulkan pakaian bekas guna disumbangkan kepada anak pembantu di rumah, korban bencana, atau panti asuhan. Jelaskan betapa senangnya jika baju-baju bekas itu diterima orang yang membutuhkan. Anak yang punya rasa peduli pada sesama akan menunjukkan pribadi yang hangat, murah hati, mudah berempati, dan memiliki kepekaan sosial yang tinggi pada lingkungan sekitarnya.
Sikap peduli yang terbentuk di lingkungan rumah, memudahkan anak untuk menaruh peduli pada lingkungan sosial yang lebih luas. Namun, anak tetap perlu contoh bahwa kedua orangtuanya peduli pada orang lain, bahkan orang yang tidak mereka kenal. Contoh kecilnya, menyisihkan uang ke kotak amal, atau menerima/menolak dengan sopan para peminta sedekah yang mampir ke rumah. Libatkan anak dengan mengajaknya mengumpulkan pakaian bekas guna disumbangkan kepada anak pembantu di rumah, korban bencana, atau panti asuhan. Jelaskan betapa senangnya jika baju-baju bekas itu diterima orang yang membutuhkan. Anak yang punya rasa peduli pada sesama akan menunjukkan pribadi yang hangat, murah hati, mudah berempati, dan memiliki kepekaan sosial yang tinggi pada lingkungan sekitarnya.
Kesimpulan :
Manusia yang di ciptakan sebagai makhluk
yang paling sempurna harusnya memiliki sikap kepedulian yang paling tinggi
kepada sesamanya. Namun demikian meskipun manusia makhluk yang paling sempurna,
manusia tetap tidak akan bisa hidup sendiri. Manusia memiliki rasa saling
ketergantungan yang sebaiknya diimbangi dengan rasa peduli yang di wujudkan
dalam aksi nyata, bukan sekedar berkata “aku peduli” dan manusia haruslah
manusiawi.Rasa peduli terhadap sesama itu sangat penting karena kita akan hidup
dengan damai dan tenang.
Daftar
Pustaka :
Kristiani,Yuliana (2016).PENTINGNYA KEPEDULIAN
TERHADAP SESAMA.Dalam
Anonym (2018).MANFAAT TOLONG MENOLONG ATAU PEDULI
ANTAR SESAMA.Dalam
Anonym (2012).MENUMBUHKAN RASA PEDULI.Dalam
Ø https://motivatorkonseling.wordpress.com/2012/05/21/menumbuhkan-rasa-peduli/
(Diunduh Pada 05 Oktober)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar