TANGGUNG JAWAB
@E21-Al Fiqih
@proyekA04
Oleh:Muhammad alfiqih
A. PENGERTIAN TANGGUNG JAWAB
Pengertian tanggung jawab dalam
Kamus Umum Bahasa Besar Indonesia adalah keadaan dimana wajib menanggung segala
sesuatu, sehingga berkewajiban menanggung, memikul jawab, menanggung segala
sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.
Adapun tanggung jawab secara
definisi merupakan kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang
disengaja maupun yang tidak di sengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat
sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban.
Tanggung jawab bersifat kodrati,
yang artinya tanggung jawab itu sudah menjadi bagian kehidupan manusia bahwa
setiap manusia dan yang pasti masing-masing orang akan memikul suatu tanggung
jawabnya sendiri-sendiri. Apabila seseorang tidak mau bertanggung jawab, maka
tentu ada pihak lain yang memaksa untuk tindakan tanggung jawab tersebut.
B. Macam-macam Tanggung Jawab
Tujuan manusia berjuang itu untuk
memenuhi keperluannya sendiri atau untuk keperluan pihak lain. Untuk itu ia
menghadapi manusia lain dalam masyarakat atau menghadapi lingkungan alam. Dalam
usahanya itu manusia juga menyadari bahwa ada kekuatan lain yang ikut
menentukan, yaitu kekuasaan Tuhan. Dengan demikian tanggung jawab itu dapat
dibedakan menurut keadaan manusia atau hubungan yang dibuatnya, atas dasar ini,
lalu dikenal beberapa jenis tanggung jawab, yaitu:
1)Tanggung jawab terhadap Tuhan
Tuhan menciptakan manusia di bumi
ini bukanlah tanpa tanggung jawab, melainkan untuk mengisa kehidupannya manusia
mempunyai tanggung jawab langsung terhadap Tuhan. Sehingga tindakan manusia
tidak bisa lepas dari hukum-hukum Tuhan yang telah diatur sedemikian rupa dalam
berbagai kitab suci melalui berbagai macam-macam agama.
2) Tanggung jawab terhadap diri
sendiri
Tanggung jawab terhadap diri sendiri
menentukan kesadaran setiap orang untuk memenuhi kewajibannya sendiri dalam
mengembangkan kepribadian sebagai manusia pribadi.
3) Tanggung jawab terhadap keluarga
Keluarga merupakan masyarakat kecil.
Keluarga terdiri dari suami, ister, ayah, ibu anak-anak, dan juga orang lain
yang menjadi anggota keluarga. Tiap anggota keluarga wajib bertanggung jawab
kepada keluarga. Tanggung jawab ini menyangkut nama baik keluarga. Tetapi
tanggung jawab juga merupakan kesejahteraan, keselamatan dan kehidupan.
4) Tanggung jawab terhadap
masyarakat
Pada hakekatnya manusia tidak bisa
hidup tanpa bantuan manusia lain, sesuai dengan kedudukannya sebagai mahluk
sosial. Karena membutuhkan manusia lain maka ia harus berkomunikasi dengan
manusia lain. Sehingga dengan demikian manusia disini merupakan anggota
masyarakat yang tentunya mempunyai tanggung jawab seperti anggota masyarakat
yang lain agar dapat melangsungkan hidupnya dalam masyrakat tersebut. Wajarlah
apabila segala tingkah laku dan perbuatannya harus dipertanggung jawabkan
kepada masyarakat.
5) Tanggung jawab kepada Bangsa /
Negara
Suatu kenyataan lagi, bahwa tiap
manusia, tiap individu adalah warga negara suatu negara. Dalam berpikir,
berbuat, bertindak, bertingkah laku manusia tidak dapat berbuat semaunya
sendiri. Bila perbuatan itu salah, maka ia harus bertanggung jawab kepada
Negara
C. Manfaat Bertanggung Jawab
1.
Anda
akan lebih dihargai dan dihormati
2.
Tidak
memudahkan Anda untuk berbuat kesalahan
3.
Anda
akan mendapatkan banyak kepercayaan, baik diorganisasi, masyarakat maupun
tempat Anda bekerja
4.
Anda
akan lebih berhati-hati dalam bertindak
5.
Anda
akan lebih fokus pada solusi dan juga pengembangan diri Anda
6.
Anda
akan memegang kendali dalam setiap sisi
7.
Sikap
bertanggung jawab yang Anda terapkan akan mendorong tercapai kesuksesan
8.
Anda
akan lebih kuat dan tegar menghadapi permasalahan yang harus Anda selesaikan
9.
Anda
tidak akan merasa capek dengan mencari alasan atas kebohingan Anda
10. Orang
lain merasa lebih tenang dan nyaman ketika berada disamping Anda
D. Ciri-ciri orang yang bertanggung
jawab
1. Tidak akan menyalahkan orang lain.
Pelaku perbuatan merupakan orang pertama yang akan menanggung akibat perbuatanya yang salah. Apabila kita salah, jangan lempar batu sembunyi tangan. Hal itu tidak baik. Kita yang berbuat, maka kita yang harus mempertanggung jawabkanya
2. Menanggung akibat perbuatanya.
Orang yang bertanggung jawab tidak akan lari dari perbuatan yang dilakukanya. Ia akanakan menghadapi sanksi atau hukumanya. Sebaliknya, orang yang tidak bertanggung jawab akan lari dari resiko yang ada, ia ia akan melemparkanya kepada orang lain, atau melakukan fitnahan pada orang lain. Perbuatan mengorbankan oranglain termasuk tindak kekerasan. Tindakan ini harus dihindari. Apapun bentuk resiko kita harus menaggungnya.
3. Berusaha memperbaiki diri.
Upaya untuk menciptakan keadaan menjadi lebih baik dari sebelumnya merupakan perbuatan yang baik. Orang yang bertanggung jawab akan selalu berusaha memperbaiki diri dari segala kekurangan dan kelemahan serta kesalahan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar