Mengenal diri sendiri adalah mengetahui karakter, bentuk rupa, watak, potensi yang dimiliki oleh diri sendiri. Setiap manusia pastilah memiliki banyak kelebihan dan kekurangan tetapi terkadang manusia tidak mempedulikan hal itu. Adapun cara untuk mengenal kekurangan dan kelebihan dengan cara menuliskan sifat, bentuk rupa, dan sebagainya dengan sedetail-detailnya maka kita dapat mengenal diri sendiri.
Sedangkan untuk mengetahui potensi kelebihan yang ada
didalam diri ini dengan cara melalui indra penglihatan contohnya jika kita
melihat, mendengan seseorang yang bermain musik dan kita ikut merasakannya dan
bergetar disitulah kelebihan yang kita miliki. Kedua pengenalan melalui
perasaan, perasaan inilah suatu kelebihan yang dimiliki oleh manusia daripada
makhluk-makhluk lainnya contohnya dengan kita melihat seseorang yang
mendapatkan nilai terbaik maka dengan perasaan kita, kita mulai bangkit dan
termotivasi dengan hal tersebut lalu kita bertindak. Dan ketiga melalui pikiran
“The secret power of the think” caranya dengan membentuk pola pikir yang
cenderung memiliki pengorbanan.
Renungan diri dari Al-fudhail bin ‘iyadh seseorang
yang pernah mencela diri sendirinya (dengan bentuk cara untuk menasehati
dirinya sendiri dan peringatan) seraya ia berkata kepada dirinya sendiri : “
wahai orang yang malang
·
Engkau berbuat buruk sementara engkau
memandang dirimu sebagai orang yang berbuat kebaikan
·
Engkau adalah orang yang bodoh sementara
engkau memandang dirimu sebagai orang yang berbuat kebaikan
·
Engkau kikir sementara itu engkau mengira
dirimu orang yang paling pemurah
·
Engkau dungu sementara itu engkau melihat
dirimu cerdas
Ajalmu sangatlah pendek sedangkan angan-anganmu
sangatlah panjang”.
Perkenalkan nama saya Agustina Dwiyanti, saya anak
kedua dari tiga bersaudara. saat ini usia saya 18 tahun. Saya lahir di Serang
Banten pada tanggal 30 Agustus 1997.
Saya saat ini kuliah di Universitas Mercu Buana fakultas teknik jurusan teknik
industri.
Sebagai manusia kita memiliki kelebihan dan kekurangan
serta kita memiliki karakter yang berbeda-beda. Saya adalah seseorang yang
banyak memiliki kekurangan dalam diri saya salah satunya yaitu saya mudah
sekali tersinggung atau bisa dikatakan dengan sensitive dan banyak hal lainnya
yang negative dalam diri saya tapi saya tidak membiarkan sifat saya yang buruk
ini, saya selalu berusaha untuk merubahnya kearah lebih positif dan menjadi
orang yang berusaha selalu mendakati Allah swt dan menjadi orang yang
bermanfaat bagi orang lain.
Dalam beradaptasi saya lebih memilih untuk diam dan
tersenyum karena saya ingin mengetahui karakter orang lain dengan cara seperti
itu supaya saya bisa menyesuaikan bagaimana berinteraksi dengan orang yang
berbeda-beda karakter itu. Dan saya juga memiliki kelebihan yaitu pintar dalam
mengatur waktu dengan baik dan memiliki ketertarikan rasa ingin tahu dalam ilmu
pengetahuan yang diminati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar