Senin, 11 September 2017

Membentuk Karekter Jujur

       


@D28-Selvy, @proyekB02
Oleh : Selvy Darmayudi







              MEMBENTUK KARAKTER JUJUR
1 Definisi Kejujuran / Jujur
Kejujuran menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia berasal dari kata” jujur” yang mendapat imbuhan ke-an, yang artinya “lurus hati, tidak berbohong, tidak curang, tulus atau ikhlas” kejujuran sendiri dapat lihat dari apa yang di sampaikan dan di perbuat sesuai dengan niat atau hati nurani.Menurut Alamsyah dalam bukunya Budi Nurani. filsafat berfikir. yang disebut nurani adalah sebuah wadah yang ada dalam perasaan manusia. Wadah ini menyimpan suatu getaran kejujuran. ketulusan dalam meneropong kebenaran lokal maupun kebenaran Iliahi. (M.Alanisyah.1986:83). Nurani yang diperkembangkan dapat menjadi budi nurani yang merupakan tempat yang pas untuk menyimpan keyakinan. Kejujuran ataupun ketulusan dapat ditingkatkan menjadi suatu keyakinan, dan atas diri keyakinannya maka seseorang diketahui kepribadiannya. Orang yang memiliki ketulusan tinggi akan memiliki keyakinan yang matang. sebabnya orang yang hatinya tidak bersih dan mau berpikir curang. memiliki kepribadian yang buruk dan sering tidak yakin pada dirinya. Karena apa yang ada dalam nuraninya banyak dipengaruhi oleh pemikirannya yang kadang-kadang justru bertentangan.
Adapun yang selalu berpengaruhi terhadap hati dan pemikiran adalah penglihatan dan pengdengaran apa yang selalu dilihat dan didengar akan banyak mempengaruhi hati dan juga pemikiran oleh karena itu membiasakan melihat dan mendengar hal hal yang baik akan sangat berpengaruh ke hati dalam membentuk suatu karakter jujur

2. Macam Macam Kejujuran
Kejujuran umumnya dikategorikan dalam tiga golongan kejujuran dalam niat kejujuran dalam perkataan dan kejujuran dalam perbuatan hal ini perlu di tanamkan agar menjadikan anak berkarakter.
Jujur Dalam Niat Yang Dikembangkan Spiritualnya
Jujur dalam niat yang berhubungan dengan spiritual untuk pemahaman anak tentang Dzat Yang Maha Kuasa adalah langakah penting agar segala sesuatu yang akan di lakukan di landasi hanya mengharap ridhoNya. Seperti banyak di kutip bahwa segala sesuatu tergantung pada niatnya.Ruang lingkup spiritual adalah area yang paling penting dan agung bagi manusia. Bagi seorang anak perkembangan lingkup spiritual sangatlah penting karena hal ini yang kelak akan menentukan pribadi yang bahagia atau tidak.Karena itulah membekali anak dengan pemahaman tentang Dzat Yang MahaMenghidupkan dan Mematikan adalah dasar bagi tumbuhnya harga diri, nilai nilai, dan moralitas.
Jujur Dalam Perkataan
Jujur dalam perkataan adalah bentuk kejujuran utama yang akan menjadi penilaan seseorang untuk melihat keseluruhan perbuatannya. Sehingga orang lainpun merasa tenang ketika di sekitarnya. Dan sebaliknya orang yang berdusta akan secara otomatis dijauhi dan tidak disukai. Jujur dalam perkataan ibarat teko yang berisi. Jika isi teko itu berisikan air susu maka yang keluar putih,dan jika teko itu berisi kopi maka yang keluar juga pasti hitam. Begitu juga dengan manusia. Dengan perkataan seseorang dapat menilai hati seseorang
Jujur Dalam Perbuatan
Jujur dalam perbuatan akan sempurna jika dilengkapi dengan jujur ketika berinteraksi atau bergaul dengan orang lain. Seorang tidak akan pernah menipu, memalsu, dan berkhianat sekalipun terhadap orang yang tidak dikenal karena sikap dan karekter di bahasan satu dan dua sudah tertanam di hati.

Manfaat kejujuran :
1. Hidup tenang
            Jikalau kita sering jujur, maka tidak akan ada rasa khawatir / merasa bersalah atas sikap yang kita lakukan. Selain itu, kita juga bisa menabung untuk masuk surga.

2. Mendapat pekerjaan
            Jika kita menjadi orang yang jujur, maka kita dapat dipercaya orang lain dalam melakukan suatu hal. Selain itu, aura yang keluar juga akan terlihat positif.

3. Banyak teman
            Kejujuran membuat orang-orang disekitar kita akan senang dengan kita. Mereka menganggap kalau kita adalah orang yang dapat dipercaya.

4. Memperoleh kesuksesan
            Dengan memiliki sifat jujur orang akan memperoleh kesuksesan. Contoh : ada seorang pengusaha yang sukses. Ia bisa sukses karena Ia bisa dipercaya oleh banyak orang. Para klien pun akan berdatangan dan merasa senang karena proyeknya ditangani oleh orang yang jujur.

5. Memiliki nama baik
            Jikalau kita sering berbuat jujur, maka akan banyak orang yang mengetahui hal tersebut. Jika banyak orang yang mengetahui hal tersebut mungkin diluar-an mereka akan membicarakan tentang kejujuran mu.
6. Pedoman
            Jika kita sering jujur, maka kita akan menjadi pedoman bagi banyak orang.





Daftar Pustaka
http://wartatnh.blogspot.co.id/2012/04/manfaat-kejujuran.html?m=1
http://elib.unikom.ac.id/download.php?id=253917
https://www.jw.org/id/publikasi/buku/kasih-allah/manfaat-selalu-jujur/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar