Jadilah Pribadi yang Bertanggung Jawab
Oleh : Gayatri Wahyu Andini (@P13-GAYATRI)
Kata kunci : tanggung jawab, usia dini, orang tua, mendidik,
ciri-ciri, manfaat
Abstrak :
Penanam nilai karakter pada anak sangat penting sejak usia
belia, karena dapat meberikan bekal pada anak di masa yang akan datang. Saat
ini dilapangan pekerjaan, yang dibutuhkan adalah individu yang dianggap
mempunyai karakter diri yang baik salah satunya adalah tanggung jawab. Maka
dari itu sikap ini harus dimiliki individu tanpa memandang status, umur, dan
jenis kelamin. Seorang pelajar memiliki tanggung jawab yaitu belajar untuk
meraih prestasi dan cita-cita, menjalankan ibadah sesuai dengan ajaran agama
masing-masing, membahagiakan kedua orang tua, menghargai perbedaan, mencintai
tanah air, dan masih banyak lagi tanggung jawab yang bisa kita terapkan.
I.
Pendahuluan
Tanggung jawab harus dimulai dari niat kita untuk
menjalaninya dengan sepenuh hati dan pikiran kita. Kita harus bertanggung jawab
dengan apa yang telah dikatakan dan diperbuat. Jangan sampai kita lupa atau
melepaskan tanggung jawab kita sebagai anak atau pelajar. Pengertian tanggung
jawab dalam Kamus Umum Bahasa Besar Indonesia adalah keadaan dimana wajib
menanggung segala sesuatu, sehingga berkewajiban menanggung, memikul jawab,
menanggung segala sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.
Adapun tanggung jawab secara definisi merupakan kesadaran
manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang disengaja maupun yang tidak
di sengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran
akan kewajiban.
Saat
individu sudah melakukan tanggung jawabnya, pastinya ada manfaat dari tanggung
jawab yang telah yang ia lakukan, yaitu:
1. Lebih dihargai orang lain
Orang yang memiliki sifat tanggung jawab yang baik pada umumnya akan lebih
dihargai oleh orang lain. Karena sifat tersebut membuatnya menjadi orang yang
bisa diandalkan dan dapat dipercayai untuk mengemban sesuatu.
2. Jarang melakukan kesalahan
Orang yang memiliki sifat tanggung jawab yang baik biasanya juga tidak
mudah untuk melakukan kesalahan. Karena ia sangat berhati-hati akan tugas yang
ia kerjakan. Dan ia juga sangat teliti untuk memeriksa apakah pekerjaannya
terselesaikan dengan benar atau tidak.
3. Dapat dipercaya
Orang yang memiliki sifat tanggung
jawab yang baik juga lebih banyak dipercaya oleh orang lain. Kepercayaan itu
pun didapat dari hasil kerja yang sudah dikerjakan oleh seseorang tersebut
sebelumnya. Maka dari itu biasanya orang yang memiliki sifat tanggung jawab
lebih banyak mendapatkan kepercayaan dari masyarakat,
organisasi maupun tempat ia bekerja.
4. Mendorong kesuksesan
Sehubungan dengan beberapa hal
diatas, sifat tanggung jawab yang dimiliki seseorang juga dapat mendorong
kesuksesan. Karena orang yang bertanggung jawab dapat dipercaya, lebih
hati-hati dan juga menjalankan pekerjaannya dengan benar.
5. Orang lain puas akan hasil kerja Anda
Dengan menjadi orang yang
bertanggung jawab, Anda akan memfokuskan diri Anda pada hasil akhir dari
pekerjaan. Hasil pekerjaanpun pasti Anda fokuskan sebaik mungkin. Dengan
begitu, Anda akan membuat orang lain puas dengan hasil kerja keras Anda. Akan
banyak orang yang nyaman didekat Anda karena Anda adalah orang yang bertanggung
jawab.
Individu yang memiliki karakter tanggung jawab pasti ada
ciri-cirinya, sebagai berikut:
1.
Bersungguh-sungguh dalam segala hal
2.
Berusaha melakukan yang terbaik
3.
Rela berkorban
4.
Disiplin
5.
Dapat dipercaya
6.
Taat aturan
7.
Jujur dalam bertindak
8.
Berani menanggung risiko
Ada pula ciri-ciri individu yang tidak bertanggung jawab, seperti:
1.
Tidak tepat waktu
2.
Memiliki banyak alasan, sering menyalahkan keadaan dan orang-orang
sekitarnya
3.
Sirik terhadap kesuksesan orang lain
4.
Talk
more, do less
5.
Tidak memiliki kepribadian yang pasti/labil, dan muka dua
Berdasarkan isi artike diatas, ada pula cara mendidik anak dari
para orang tua dengan baik dan benar, seperti:
1.
Memberikan bberapa tugas sederhana dan sesuaikan dengan usia anak
2.
Membiarkan anak membuat keputusan
3.
Membiasakan anak menepati waktu
4.
Melatih anak menyelesaikan tugasnya
5.
Mendukung anak melewati situasi sulit
6.
Membiasakan anak menerima konsekuensi dan belajar dari kegagalan
7.
Membiasakan anak menghindari mencari kambing hitam/menyalahkan
Daftar Pustaka
Muttaqien,
Naufal. 2015. Pengertian Tanggung Jawab. Dalam https://www.kompasiana.com/nopalmtq/5529e68b6ea8342572552d24/mengenal-arti-kata-tanggung-jawab
Fadillah,
S.F. 2019. Manfaat Tanggung Jawab. Dalam https://www.nesabamedia.com/pengertian-tanggung-jawab/
Sukiman.
2016. Perilaku Tanggung Jawab. Dalam http://repositori.kemdikbud.go.id/9717/1/17.1.17%20Memgembangkna%20Tanggung%20Jawab.pdf
Puji,
Aprinda. Cara Mendidik Anak Bertanggung Jawab. Dalam https://hellosehat.com/parenting/tips-parenting/latih-rasa-tanggung-jawab-pada-anak/
Unkwon.
2018. Ciri-ciri Orang yang Tidak Bertanggung Jawab. Dalam http://halmahora.blogspot.com/2018/02/ciri-ciri-orang-tidak-bertanggung-jawab.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar