Senin, 07 Desember 2015

Ciri Proaktif

Proaktif merupakan Respon dalam Menghadapi Stimulus dengan sebelumnya telah melalui Proses Kebebasan Memilih.  Proaktif menjadikan Anda seorang Pribadi yang Berpengaruh pada Diri Sendiri dan Berdampak Positif bagi Lingkungan Anda. 


Ciri-Ciri Orang Proaktif

Berikut adalah ciri-ciri sikap proaktif :

•Tidak mudah tersinggung pada apa yang membuat pada sesuatu yang tidak sesuai

•Bertanggung jawab terhadap tindakannya sendiri dan memilih berfikir sebelum bertindak.

•Orang-orang proaktif adalah pelaku- pelaku perubahan dan memilih untuk tidak menjadi korban, untuk tidak bersikap reaktif, untuk tidak menyalahkan orang lain.

•Fokus pada hal-hal yang bisa mereka ubah dan tidak mengkhawatirkan hal-hal yang tidak bisa mereka ubah.

•Tidak menyalahkan keadaan ataupun kondisi lingkungan jika seandainya ada yang tidak sesuai dengan keinginannya.

•Mampu mengambil keputusan yang tepat walaupun pada situasi yang sangat sulit.

•Orang proaktif biasanya menggunakan bahasa proaktif seperti : Aku bisa, aku akan, aku lebih suka, karena mereka berpikir positif pada setiap keadaaan.

•Jadilah Proaktif berkaitan dengan mengambil tanggung jawab untuk hidup Anda. Anda tidak bisa terus menyalahkan segala sesuatu pada orang tua atau orang lain. Orang proaktif sadar bahwa mereka mampu merespon sesuai keinginannya.

Manfaat Memiliki Sikap Proaktif
Seseorang yang memiliki sikap proaktif tentu sangat bermanfaat pada kualitas hidupnya. Proaktif di sini adalah bertindak aktif namun tetap mengacu kepada nilai-nilai yang diyakininya. Tapi perlu disadari bahwa segala tindakan yang dilakukan memiliki konsekuensi yang harus dihadapi dimasa mendatang. Karena kita tahu bahwa setiap tindakan itu memiliki konsekuensi.

Sumber:







Tidak ada komentar:

Posting Komentar