Disusun oleh : Andi Muhamad Iskandar (@P16-Andi)
Pengertian sikap disiplin
Disiplin adalah suatu sifat atau kemampuan yang dimiliki seseorang untuk taat dan bisa mengendalikan diri, agar tetap mematuhi aturan yang telah dibuat atau disepakati. Disiplin merupakan suatu sikap atau perlaku yang tentunya diharapkan oleh banyak orang, khususnya orang berpendidikan. Tentunya disiplin sangat dibutuhkan karena dapat membantu suatu kegiatan agar dapat berjalan dengan lancer sesuai yang diharapkan. Tentu disiplin tidak lepas dari aturan, norma, prosedur, organisasi, kerja sama, hukuman, dan lain sebagainya.
Pengertian disiplin menurut para ahli
• Suharsimi Arikunto (1980: 114). Disiplin adalah kepatuhan seseorang dalam mengikuti peraturan atau tata tertib karena didorong oleh adanya kesadaran yang ada pada kata hatinya tanpa adanya paksaan dari pihak luar.
• Siswanto (2001). Disiplin ialah suatu sikap menghormati, menghargai , patuh, taat terhadap peraturan-peraturan yangberlau, baik yang tertulis maupun tidak tertulis serta sanggup menjalankannya dan tidak mengelak untuk menerima sanksi-sanksinya apabila ia melanggar tugas dan wewenang yang diberikan kepadanya.
• Sanjaya (2005: 9). Disiplin adalah hal yang sangatlah diperlukan bagi setiap siswa, dengan adanya disiplin belajar, tujuan pendidikan akan lebih mudah tercapai.
Jenis-jenis sikap disiplin
Disiplin dibagi beberapa macam atau jenis, yaitu diantaranya:
• Disiplin Dalam Menggunakan Waktu
Adalah dapat menggunakan dan membagi waktu dengan baik. Karena waktu sangat berharga dan salah satu kunci kesuksesan adalah dengan bisa menggunakan waktu sebaik mungkin.
• Disiplin Dalam Beribadah
Adalah senantiasa beribadah dengan aturan-aturan yang terdapat didalamnya. Kedisiplinan disini sangat diperlukan, Allah SWT senantiasa menganjurkan hamba-Nya untuk disiplin, sebagai contoh firman Allah SWT.
• Disiplin Dalam Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara
Kedisiplinan adalah suatu hal yang sangat menentukan dalam proses pencapaian tujuan pendidikan, jika terjadi erosi disiplin maka pencapaian pendidikan akan terhambat, diantaranya faktor-faktor yang mempengaruhinya adalah sebagai berikut:
1. tuntutan materi lebih banyak. Untuk menutupinya maka berbagai jalan ditempuh.
2. Munculnya selera beberapa manusia yang ingin terlepas dari ikatan dan aturan serta ingin bebas sebebasnya.
3. Pola dan sistem pendidikan yang sering berubah
4. Motivasi belajar yang menurun dari peserta didik dan para pendidik
5. Peraturan yang ada terlalu longgar
Yang pada dasarnya disiplin muncul dari kebiasaan hidup dan kehidupan belajar dan mengajar yang teratur serta mencintai dan menghargai pekerjannya. Disiplin adalah proses pendidikan dan pelatihan yang memadai, untuk itu guru membutuhkan pemahaman tentang landsasan ilmu kependidikan dan keguruan sebab saat ini banyak terjasdi menurunnya sopan santun dan menurunnya disiplin.
Manfaat disiplin
1. Menumbuhkan Kepekaan
2. Menumbuhkan Kepedulian
3. Mengajarkan Keteraturan
4. Menumbuhkan Ketenangan
5. Menumbuhkan Percaya Diri
6. Menumbuhkan Kemandirian
7. Menumbuhkan keakraban
8. Membantu perkembangan otak
9. Menumbuhkan kepatuhan
Ciri-ciri sikap disiplin
• Selalu mentaati peraturan.
• Selalu tepat waktu.
• Selalu hidup terjadwal dengan teratur.
• Selalu melaksanakan tugas dengan baik.
Contoh sikap disiplin
• Perilaku disiplin di rumah:
1. membantu orang tua
2. Tidur dan bangun waktu yang tepat,
3. Merapikan tempat tidur dan kamar,
4. Makan dengan teratur,
5. Merapikan mainan setelah bermain,
6. Menjaga kebersihan rumah,
7. Mandi pagi dan sore hari,
8. Menjaga keamanan di rumah,
9. Penggunaan listrik dan peralatan elektronik
• Disiplin yang diterapkan di sekolah:
1. Masuk sekolah tepat waktu
2. Berbaris dengan tertib
3. Berseragam sesuai ketentuan sekolah
4. Menaati tata tertib sekolah
5. Mendengarkan pelajaran dengan tekun
6. tidak terlambat masuk sekolah
7. Melakukan tugas piket
8. buang sampah pada tembatnya
9. Berlaku sopan santun
• Sikap disiplin di masyarakat :
1. jangan membunyikan radio atau tv keras keras pada malam hari
2. membuang sampah pada tempatnya
3. memtaati rambu lalulintas di jalan umum
4. jangan bermain layang-layang di jalan.
5. Menjaga kebersihan Lingkungan
6. Menjaga keamanan Lingkungan
Daftar pustaka
https://jagad.id/pengertian-disiplin/
https://www.seputarpengetahuan.co.id/2017/08/pengertian-disiplin-tujuan-macam-manfaat-contoh-disiplin.html
https://www.ayoksinau.com/pengertian-disiplin-menurut-para-ahli-pendisiplinan-macam-macam-disiplin-dan-manfaat-disiplin/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar