Laman

Kamis, 18 Oktober 2018

Prinsip Hidup sebagai Kompas


Oleh : Erlangga Maulana Sakhi (@K02-Erlangga)
            





          Prinsip Hidup adalah suatu pedoman yang dianut manusia. Prinsip hidup didunia ini sangatlah beragam, ada yang dipengaruhi oleh agama, negara, kebudayaan dan lain lain. Mungkin kalian disini masih belum mengetahui apa prinsip hidup dari diri anda sendiri, semoga setelah membaca ini kalian akan mengetahuinya.
            

           Menurut Ginanjar (2017), “Prinsip hidup layaknya kompas. Sebagai penunjuk arah yang akan menuntun mau kemana hidup kita akan dibawa.” Prinsip hidup adalah salah satu komponen penting dalam kehidupan seseorang, karena jika kita memiliki prinsip hidup kita mampu untuk menentukan secara tegas yang akan kita lakukan atau kita ambil.
            
            Bayangkan jika Anda hidup tak memiliki prinsip yang jelas. Hidup Anda tidak tahu akan dibawa kemana. Mengikuti arus pada akhirnya tak tahu tujuan hidup Anda yang sebenarnya. Sikap seperti inilah yang harus di hindari oleh mahasiswa yang masih mencari apa prinsip hidupnya. Karena kita sudah memiliki tanggung jawab yang besar untuk hidup kita sendiri. Sebagai mahasiswa yang baik kita harus tahu apa yang akan kita lakukan, apa yang akan diambil dan dan apa yang mau kita capai kedepannya.
            
            Jika kita tidak memiliki prinsip hidup, maka kita akan hidup tanpa arah yang jelas. Apalagi kita mengikuti prinsip hidup orang lain yang tidak sesuai dengan pribadi diri kita sendiri atau yang biasa disebut Krisis Prinsip Hidup. Orang yang tak punya prinsip hidup akan mampu tergoda oleh hal-hal yang tak sesuai dengan pribadinya. Sehingga, pada akhirnya seseorang itu akan hidup tanpa tujuan.
            
           Banyak sekali cara untuk menemukan apa prinsip hidup kita sendiri selain beberapa faktor diatas. Menurut Inaya (2015) “hal-hal yang bisa kalian lakukan untuk menunjukan prinsip hidup anda adalah berani untuk menunjukan diri anda, bersikap jujur kepada diri sendiri, memanfaatkan keunikan yang anda miliki, menghargai orang lain dan berhenti mengeluh perbanyak usaha.”
            
            Jadi dapat disimpulkan bahwa kita manusia harus memiliki prinsip hidup sebagai pedoman atau petunjuk kita menuju sesuatu yang kita inginkan. Jika kita tidak memilikinya kita hanya akan seperti daun mati yang terbang tertiup angina atau hanyut mengikuti arus sungai sampai hilang atau hancur sendiri. Hidup memang tidak selalu adil, namun jika kita menjalaninnya dengan baik dan memiliki tujuan yang jelas maka semua akan baik-baik saja.

DAFTAR PUSTAKA
·         Ginanjar, Ary. 2017. Pentingnya Punya Prinsip Hidup. Dalam https://esqtraining.com/pentingnya-punya-prinsip-hidup/ , diakses pada (7 Oktober 2018).
·         Inaya, Nabila. 2015. Demi Hidup yang Lebih Ada Artinya, Inilah 10 Prinsip Sederhana yang Layak Kamu Terapkan Segera!. Dalam https://www.hipwee.com/motivasi/percaya-nggak-kalau-nasib-itu-ada-di-tangan-kita-sendiri/ , diakses pada (7 Oktober 2018
·         Anonymous. 2018. Prinsip Kehidupan. Dalam http://arti-definisi-pengertian.info/prinsip-kehidupan/ , diakses pada (7 Oktober 2018).

1 komentar:

  1. Muhammad Irvin R (K01-Irvin)

    Artikel yang di buat sudah menunjukan pemikiran tentang prinsip hidup yg baik , mind map sudah menunjukan pola pikir yg kreatif

    BalasHapus