Laman

Kamis, 20 September 2018

Jujur di Kehidupan Sehari-hari



Belajar Jujur di Kehidupan sehari-hari

Penulis kitab al-Manazil mengatakan bahwa jujur adalah istirlah untuk mengungkapkan hakikat sesuatu yang berwujud dan kejadian yang sesuai dengan kenyataannya. Makna lain kejujuran adalah tercapainya sesuatu dengan sempurna

.

Dalam hadits dari sahabat ‘Abdullah bin Mas’ud radhiyallahu ‘anhu juga dijelaskan keutamaan sikao jujur dan bahaya sikap dusta. Ibnu Mas’ud menuturkan bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

عَلَيْكُمْ بِالصِّدْقِ فَإِنَّ الصِّدْقَ يَهْدِى إِلَى الْبِرِّ وَإِنَّ الْبِرَّ يَهْدِى إِلَى الْجَنَّةِ وَمَا يَزَالُ الرَّجُلُ يَصْدُقُ وَيَتَحَرَّى الصِّدْقَ حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللَّهِ صِدِّيقًا وَإِيَّاكُمْ وَالْكَذِبَ فَإِنَّ الْكَذِبَ يَهْدِى إِلَى الْفُجُورِ وَإِنَّ الْفُجُورَ يَهْدِى إِلَى النَّارِ
وَمَا يَزَالُ الرَّجُلُ يَكْذِبُ وَيَتَحَرَّى الْكَذِبَ حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللَّهِ كَذَّابًا

“Hendaklah kalian senantiasa berlaku jujur, karena sesungguhnya kejujuran akan mengantarkan pada kebaikan dan sesungguhnya kebaikan akan mengantarkan pada surge. Jika seseorang senantiasa berlaku jujur dan berusaha untuk jujur, maka dia akan dicatat di sisi Allah sebagai orang yang juju. Hati-hatilah kalian dari berbuat dusta, karena sesungguhnya dusta akan mengantarkan kepada kejahatan dan kejahatan akan mengantarkan pada neraka. Jika seseorang Sukanya berdusta dan berupaya untuk berdusta, makai akan dicatat di sisi Allah sebagai pendusta”

Jujur adalah hal yang harus dimiliki pada semua orang karena itu akan merugikan orang itu sendiri dan orang lain, oleh karena itu sikap kejujuran harus dimulai sejak kecil karena sejak kecil sikap jujur dapat melekat pada diri seseorang. Memulai sikap jujur dapat dimulai dari diri sendiri sebelum mengajak orang lain untuk bersikap jujur.
Sikap jujur dapat kita terapkan dikehidupan sehari-hari untuk memulai sikap jujur tumbuh didalam diri kita, sikap jujur dapat kita lakukan dikeluarga,masyarakat,sekolah. Berikut adalah beberapa contoh perilaku jujur dikehidupan sehari-hari:

·       -  Jujur mengatakan sesuatu hal sesuai kejadian sebenarnya
·        - Tidak mengambil barang atau hal lain yang bukan milik kita
·         -Mengakui kesalahan dan siap menerima ganjarannya
·         -Tidak menyontek pada saat ujian
·         -Tidak menyebarkan berita hoax
·         -Mengembalikan uang kembalian yang lebih kepada penjual
·         -Jika diberi amanah lakukan dengan baik

Sikap jujur dapat memberikan banyak manfaat kepada diri kita apabila kita bisa membiasakan diri bersikap jujur dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun sulit kita harus dapat membiasakan bersikap jujur karena memberikan banyak manfaat seperti berikut:

1.      Beban kehidupan terasa lebih ringan, karena kita jujur kita berbicara sesuai dengan kebenaran yang ada sehingga tidak perlu ada yang ditutupi dan kita tidak ada yang harus disembunyikan.
2.     
     Timbul rasa percaya diri, karena kita melakukan sesuatu dengan benar dan jujur maka kita dapat memiliki kepuasan sendiri telah melakukan hal tersebut meski hasilnya kurang memuaskan.
3.      
      Bersikap jujur dalam masyarakat juga memberikan efek positif kepada kita karena kita akan dipercaya masyarakat sekitar dan disukai banyak orang
4.       
         Bersikap jujur juga dapat membawa bangsa ini kearah yang lebih baik karena dengan semua orang bersikap jujur tidak akan ada lagi korupsi, suap-menyuap dalam pemilihan pemimpin.
5.    
        Jujur dalam keluarga juga dapat membuat anggota keluarga merasa nyaman, karena antar keluarga dapat berinteraksi tanpa ada yang ditutupi dan disembunyikan.

DAFTAR PUSTAKA




Andriato,koko 24 november 2013 . Perilaku jujur dalam kehidupan sehari-harihttp://rockzandianto.blogspot.com/

1 komentar:

  1. Sebagai manusia sudah selayaknya kita bersikap jujur terhadap keadaan apa pun karena sikap jujur akan membawa kita kepada keamanan dan ketentraman yang itu semua sangat menunjang kehidupan kita sehari - hari yang tentunya membuat kita dapat dipercaya orang lain.

    BalasHapus