Laman

Minggu, 08 Oktober 2017

prinsip hidup



Orang yang memiliki prinsip artinya memiliki ketegasan sikap dalam hidupnya. Begitupun sebaliknya, orang yang tidak memiliki prinsip artinya hidupnya tanpa pedoman, tanpa pendirian, akan mudah terbawa arus dan akhirnya kehidupannya pun dapat dipastikan tidak akan mengalami kemajuan.  Tanpa prinsip, gerak dan langkah hidup seseorang ihu akan susah ditegaskan dan akan sulit menolak untuk menghindari godaan-godaan yang bisa melencengkan arah dan tujuan hidupnya. Orang yang hidupnya memiliki prinsip, menjalani kehidupannya itu dengan konsisten dan hidupnya pun  berkualitas sehingga akan menggapai kesuksesan dan keberhasilan. Salah satu sumber penentu keberhasilan seseorang dalam memegang dan mengamalkan prinsip hidupnya sendiri adalah ketika seseorang itu berkomitmen dalam menciptakan prinsip hidupnya juga konsistensi terhadap komitmen yang telah ia buat dalam prinsip hidupnya. Jika ia mampu konsisten dengan prinsip hidupnya, maka ia akan merasakan buah dari apa yang ia pegang dan pahami selama ini.
Prinsip dalam hidup itu meski tanpa disadari keberadaannya pasti semua orang memilikinya. Misalnya saja orang itu tidak suka jika ia merepotkan orang lain dan lebih memilih untuk melakukannya sendiri, itu berarti prinsip hidupnya itu adalah berusaha sendiri tanpa bantuan dari orang lain. Dengan kata lain mandiri. Prinsip dalam hidup ada juga yang menyebutnya dengan Moto. Moto artinya slogan yaitu prinsip yang dipegang agar seseorang, komunitas atau lembaga berada dalam jalur yang tetap dan konsisten dalam prinsip dianut bersama. Orang hidup harus punya moto, slogan atau prinsip. Hidup tanpa prinsip adalah hidup tak terarah, akan mudah terbawa arus, mudah terbawa pengaruh, terombang-ambing oleh gelombang yang tak menentu. Orang-orang yang sukses hidupnya umumnya mempunyai moto atau prinsip yang dipegangnya dan dipertahankannya bahkan hingga mati
 Prinsip Sederhana yang Layak Kamu Terapkan Segera:

1.     Seberapa besar kebahagiaan yang kamu rasai akan tergantung pada seberapa besar cintamu pada diri sendiri

2.    Bagi manusia, intuisi adalah amunisi ketika hidup sedang di luar kendali.

3.    Sampaikanlah apa yang menurutmu benar, meski hal itu tak sesuai dengan pendapat kebanyakan orang

4.    Semakin kamu merasa tak sempurna, semakin kamu harus menempa kepercayaan diri yang kamu punya

5.    Iri bukanlah rasa yang manusiawi. Tanpa perlu merasakannya, nikmatilah jalan hidupmu sendiri.




Daftar pustaka:
Inaya Nabila. http://www.hipwee.com/motivasi/percaya-nggak-kalau-nasib-itu-ada-di-tangan-kita-sendiri/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar